Komentar Bung Towel usai Timnas Indonesia U-23 Kalahkan Australia, Ogah Akui Kehebatan Shin Tae-yong
Komentator atau pengamat sepak bola, Bung Towel. [Youtube/GOCEK BUNGTOWEL]
14:12
20 April 2024

Komentar Bung Towel usai Timnas Indonesia U-23 Kalahkan Australia, Ogah Akui Kehebatan Shin Tae-yong

Pengamat sepak bola, Tommy Welly atau Bung Towel, turut memberikan komentarnya setelah Timnas Indonesia U-23 berhasil menghempaskan Australia di Piala Asia U-23 2024.

Komentar tersebut diberikannya saat menghadiri acara Talk Show di salah satu televisi swasta, di mana ia membuka tanggapannya dengan menyebut kemenangan ini sudah ia prediksi.

"Semalam saya bilang prediksinya 1-0, walaupun memang situasinya ga mutlak," buka Bung Towel dalam acara tersebut.

"Kenapa bisa menang? Karena pertimbangannya ini tim (Indonesia U-23) pernah main di senior semua," lanjutnya.

Bung Towel pun mengaku Happy atau bahagia setelah melihat Timnas Indonesia U-23 meraih kemenangan perdana dalam debutnya di Piala Asia U-23 2024.

Rasa bahagia Bung Towel bukan semata-mata karena kemenangan saja, melainkan juga karena fakta atau kebenaran yang dianutnya terungkap.

Bung Towel menyebut bahwa kemenangan Indonesia U-23 atas Australia tak lepas dari kontribusi pemain lokal yang kerap diremehkan oleh netizen pendukung Timnas Indonesia.

"Kenapa happy? Karena menurut saya kebenarannya jadi terungkap. Kebenarannya? 7 dari yang main (Starting XI) main di Liga 1," kata Bung Towel.

"Belakangan di era Shin Tae-yong ini muncul sentimen 'Local Pride' yang dipelesetin jadi 'Lokal Pret. Muncul sentimen itu"

"Semalam dari Starting XI, 7 (pemain) di antaranya main di Liga 1. Shin Tae-yong kan bilang pemain kita lemah mentalnya, takut kalah sebelum bertanding. Tidak terbukti," lanjutnya.

Bagi Bung Towel, sentimen 'Local Pride' yang gencar di era Shin Tae-yong itu tidak baik untuk sepak bola Indonesia.

Memang di Piala Asia U-23 2024 ini, Shin Tae-yong banyak memanggil para pemain lokal yang berkiprah di Liga 1 2023/2024.

Dari 23 pemain yang dipanggil, hanya ada 6 pemain saja yang berkarier di luar negeri atau Abroad, sedangkan 17 pemain sisanya bermain di Liga 1 2023/2024.

Meski banyak memanggil pemain lokal, pemain lokal yang dibawa Shin Tae-yong ke Piala Asia U-23 2024 adalah para pemain yang sudah malang melintang di semua level Timnas Indonesia.

Terlepas dari komentar Bung Towel itu, Timnas Indonesia U-23 akan menjalani laga hidup dan mati melawan Yordania U-23 pada Minggu (21/4) malam WIB.

Duel melawan Yordania U-23 menjadi duel penentu lolos atau tidaknya skuad Garuda Muda ke babak 8 besar Piala Asia U-23 2024.

Timnas Indonesia U-23 sendiri hanya butuh hasil imbang untuk merebut tiket ke babak 8 besar dengan status Runner Up grup A di belakang Qatar.

Kontributor: Felix Indra Jaya

Editor: Irwan Febri

Tag:  #komentar #bung #towel #usai #timnas #indonesia #kalahkan #australia #ogah #akui #kehebatan #shin #yong

KOMENTAR