Taji Red Sparks di Liga Voli Korea Makin Menyala, Megawati Cs Ukir Kemenangan 5 Laga Beruntun
Para pemain Red Sparks melakukan perayaan setelah meraih poin saat menghadapi Hyundai Hillstate di lanjutan Liga Voli Korea Selatan, Minggu (4/2/2024). Taji Red Sparks di Liga Voli Korea makin menyala, Megawati Hangestri dan kolega berhasil mencatatkan kemenangan lima laga beruntun. 
06:20
28 Februari 2024

Taji Red Sparks di Liga Voli Korea Makin Menyala, Megawati Cs Ukir Kemenangan 5 Laga Beruntun

Taji Red Sparks di Liga Voli Korea makin menyala, Megawati Hangestri dan kolega berhasil mencatatkan kemenangan lima laga beruntun.

Ya, tren positif tampaknya tengah memayungi Red Sparks selaku tim yang diperkuat Megawati.

Terhitung sejak 11 Februari 2024, Red Sparks tak pernah menelan kekalahan.

Setelah menelan kekalahan dari Pink Spiders pada Kamis (8/2/2024) lalu, Red Sparks lantas bangkit dan akhirnya mampu mengobrak-abrik pertahanan lawan.

Terbukti, Red Sparks langsung bisa mengalahkan Hi-Pass, Minggu (11/2/2024).

Setelahnya, kemenangan beruntun berhasil diraih Red Sparks, Megawati cs mampu mengalahkan Al Peppers (16 Februari), GS Caltex (21 Februari).

Bahkan, anak asuh Ko Hee Jin sukses menjungkalkan tim papan atas Pink Spiders, Sabtu (24/2/2024).

Megawati Hangestri dan Tim Red Sparks selebrasi setelah mendulang poin di Liga Voli Korea Megawati Hangestri dan Tim Red Sparks selebrasi setelah mendulang poin di Liga Voli Korea. Taji Red Sparks di Liga Voli Korea makin menyala, Megawati Hangestri dan kolega berhasil mencatatkan kemenangan lima laga beruntun. (Instagram @red__sparks)

Pink Spiders yang diperkuat ratu voli Korea Kim Yeon-koung dibuat mati kutu.

Bermain di kandang sendiri, Red Sparks mengalahkan Pink Spiders dengan skor 3-1 (25-23, 25-22, 25-27 dan 25-23).

Dan terbaru, Hi-Pass kembali menjadi korban keganasan Megawati dan kolega.

Red Sparks mengalahkan Hi-Pass 3-1 (25-19, 25-16, 22-25, 25-22), Selasa (27/2/2024).

Lima kemenangan beruntun menjadi catatan terbaik Red Sparks di Liga Voli Korea musim ini.

Sebelumnya, Red Sparks hanya mampu meraih tiga kemenangan beruntun saja.

Berkat lima kemenangan beruntun tersebut, kini Red Sparks makin kokoh di peringkat tiga klasemen sementara dengan 56 poin.

Terdekat, Red Sparks akan menghadapi Hyundai Hillstate, Sabtu (2/3/2024).

Catatan 5 Kemenangan Beruntun Red Sparks

Minggu (11/2/2024) 
Red Sparks vs Hi-Pass, 3-1 (25-23, 25-23, 20-25, 25-21)

Jumat (16/2/2024) 
Red Sparks vs AI Peppers, 3-1 (25-13, 18-25, 25-19, 25-15)

Kamis (21/2/2024) 
Red Sparks vs GS Caltex , 3-0 (25-21, 25-23, 25-23)

Sabtu (24/2/2024)
Red Sparks vs Pink Spiders, 3-1 (25-23, 25-22, 25-27, 25-23)

Selasa (27/2/2024)
Hi-Pass vs Red Sparks, 1-3 (19-25, 16-25, 25-22, 2-25)

Klasemen Liga Voli Putri Korea 2023/2024

1. Suwon Hyundai Hillstate - 69 poin

2. Incheon Heungkuk Life Pink Spiders - 67 poin

3. Daejeon Jungkwanjang Red Sparks - 56 poin

4. GS Caltex Seoul KIXX - 48 poin

5. Hwaseong IBK Altos - 44 poin

6. Gimcheon Korea Expressway Hi-Pass - 33 poin

7. Gwangju Pepper Savings Bank AI Peppers - 10 poin

Daftar Top Skor Liga Voli Korea 2023/2024

1. Gyselle Silva (GS Caltex) - 905 poin

2. Vanja Bukilic (Hi Pass) - 847 poin

3. Brittany Abercrombie (IBK Altos) - 830 poin

4. Laetitia Moma Bassoko (Hyundai Hillstate) - 705 poin

5. Yaasmeen Bedart-Ghani (AI Peppers) - 680 poin

6. Megawati Hangestri Pertiwi (Red Sparks) - 676 poin  

7. Kim Yeon-koung (Pink Spiders) - 672 poin

8. Giovanna Milana (Red Sparks) - 321 poin

9. Jelena Mladenovic (Pink Spiders) - 501 poin

10. Yang Hyo-jin (Hyundai Hillstate) - 460 poin

(Tribunnews.com/Isnaini)

Editor: Muhammad Nursina Rasyidin

Tag:  #taji #sparks #liga #voli #korea #makin #menyala #megawati #ukir #kemenangan #laga #beruntun

KOMENTAR