Sepak Bola Vietnam Pasang Ambisi Mengerikan di Tahun 2024, Pertandingan Kontra Timnas Indonesia Jadi Laga Pamungkas
Timnas Vietnam Saat Berlaga di AFF Cup 2022 (affmitsubishielectriccup.com)
10:42
24 Februari 2024

Sepak Bola Vietnam Pasang Ambisi Mengerikan di Tahun 2024, Pertandingan Kontra Timnas Indonesia Jadi Laga Pamungkas

Federasi Sepak Bola Vietnam (VFF) merencanakan langkah ambisius untuk mengangkat prestasi sepak bola negara tersebut pada tahun 2024. Menurut laporan yang dipublikasikan oleh Media Vietnam, The Thao 247, VFF menargetkan dua pencapaian utama: mengamankan tiket ke babak ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia dan meraih gelar juara di Piala AFF 2024.

Menurut sumber yang sama, VFF telah mengubah strategi mereka untuk mendukung Vietnam dalam meraih tujuan penting ini.

Rencana tersebut mencakup persiapan untuk kompetisi Piala AFF, Kualifikasi Piala Dunia 2026, serta rangkaian pertandingan FIFA Matchday. Komite Eksekutif VFF telah merumuskan rencana sepak bola profesional untuk Vietnam dalam satu tahun ke depan.

Pada musim baru 2024-2025, yang dijadwalkan akan dimulai pada bulan Agustus mendatang, terjadi penyesuaian jadwal kompetisi. Ini mencakup majunya waktu pelaksanaan Piala Super Nasional, V-League, Divisi Utama Nasional, dan Piala Nasional Vietnam.

Sementara itu, musim saat ini masih berlangsung dan diperkirakan akan berakhir pada awal Juli dengan final Piala Nasional Vietnam 2023-2024. Perubahan jadwal ini disesuaikan dengan target yang telah ditetapkan untuk Vietnam pada tahun 2024.

Menurut The Thao 247, VFF memiliki fokus pada dua tujuan penting untuk Vietnam pada tahun 2024, yaitu meraih tiket ke Babak Kualifikasi ke-3 Piala Dunia 2026 dan meraih gelar juara di Piala AFF 2024.

Artikel The Thao 247, yang diterbitkan pada Kamis (22/2/2024), menyoroti ambisi Timnas Vietnam untuk mempertahankan prestasinya di bawah arahan pelatih Philippe Troussier.

Pencapaian ini juga menjadi perhatian bagi Timnas Indonesia yang akan bertanding melawan Vietnam dalam lanjutan Grup F Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia.

Vietnam akan menjadi tuan rumah dalam leg kedua pada 26 Maret 2024, sedangkan Indonesia menjadi tuan rumah dalam leg pertama pada 21 Maret 2024.

Kalau Vietnam berhasil melaju ke babak ketiga kualifikasi, mereka akan mengulang keberhasilan yang mereka raih pada kualifikasi Piala Dunia 2022 di bawah bimbingan pelatih Park. Sementara itu, Piala AFF 2024 dijadwalkan akan digelar dari akhir November hingga Desember.

Editor: Pebriansyah Ariefana

Tag:  #sepak #bola #vietnam #pasang #ambisi #mengerikan #tahun #2024 #pertandingan #kontra #timnas #indonesia #jadi #laga #pamungkas

KOMENTAR