Niclas Fuellkurg Berpeluang Debut di Laga Cagliari Vs AC Milan
Bomber AC Milan, Niclas Fuellkrug, berpeluang menjalani debut saat melawat ke markas Cagliari dalam lanjutan Liga Italia (Serie A) 2025-2026.
Laga pekan ke- 18 Liga Italia 2025-2026 Cagliari vs AC Milan dijadwalkan berlangsung di Stadion Unipol Domus, Jumat (2/1/2026) waktu setempat atau Sabtu dini hari WIB.
Pertandingan Cagliari vs AC Milan menjadi pembuka Giornata 18 Liga Italia 2025-2026.
Niclas Fuellkrug menjadi rekrutan pertama AC Milan pada bursa transfer musim dingin 2026.
Penyerang asal Jerman itu didatangkan dengan status pinjaman dari West Ham United hingga akhir musim 2025-2026.
Dalam kesepakatan tersebut, AC Milan menanggung penuh gaji Fuellkrug tanpa biaya peminjaman, serta memiliki opsi pembelian tidak wajib senilai 14 juta euro.
Secara regulasi normal, pemain baru biasanya tidak dapat langsung dimainkan apabila laga berlangsung di hari yang sama dengan pembukaan jendela transfer.
Kendati demikian, situasi Cagliari vs AC Milan menjadi pengecualian.
FIGC menyetujui perubahan aturan sementara yang memungkinkan pendaftaran pemain baru dilakukan pada hari pertandingan.
Kebijakan ini diambil karena laga di Unipol Domus menjadi satu-satunya pertandingan Serie A yang digelar pada Jumat malam waktu setempat.
Berpacu dengan Waktu Pendaftaran
Meski sudah mengantongi izin dari FIGC, AC Milan tetap berpacu dengan waktu.
Klub wajib menyerahkan seluruh dokumen administrasi dan kontrak Niclas Fuellkrug kepada Lega Serie A paling lambat empat jam sebelum kick-off.
Jika proses tersebut rampung tepat waktu, Fuellkrug resmi masuk daftar pemain dan dapat diturunkan dalam laga Cagliari vs AC Milan.
Allegri Pastikan Fuellkrug Siap Bermain
Pelatih AC Milan, Massimiliano Allegri, menyambut antusias kedatangan Fuellkrug.
Alexis Saelemaekers (kiri) merayakan gol dengan Strahinja Pavlovic (kanan) dan Rafael Leao (kiri) dalam pertandingan sepak bola Serie A Liga Italia antara Parma vs AC Milan di Stadion Ennio Tardini di Parma, Italia utara, pada 8 November 2025. (Foto oleh Piero CRUCIATTI / AFP)
Penyerang berusia 32 tahun itu dipastikan ikut terbang bersama skuad menuju markas Cagliari.
Namun, Allegri mengakui kondisi fisik Fuellkrug belum sepenuhnya ideal sehingga belum disiapkan sebagai starter.
"Fuellkrug telah tiba dan akan tersedia untuk pertandingan nanti," ucap Allegri, dikutip dari Tuttomercatoweb.
"Saya sangat senang dengan kedatangannya. Kami perlu menyadari bahwa kami harus meningkatkan standar sekarang, semakin jauh langkah kami, semakin sedikit waktu yang kami miliki untuk pulih."
"Dia akan berada di bangku cadangan, akan ada pemain yang turun untuk bermain. Mungkin saya akan sedikit menganggu jalannya laga karena Anda berpikir ini dan itu terjadi," tegasnya.
"Yang terpenting adalah mengembalikan semua orang ke lapangan," tutup pelatih asal Italia itu.
Nomor 9 dan Krisis Lini Depan Milan
Niclas Fuellkrug akan mengenakan nomor punggung 9 bersama AC Milan hingga musim panas 2026.
Kehadirannya diharapkan mampu mengatasi krisis lini depan Rossoneri, terutama setelah Christopher Nkunku mengalami cedera.
Nkunku sebelumnya baru saja mencetak dua gol saat AC Milan menang 3-0 atas Hellas Verona.
Selain Fuellkrug, kabar baik lain bagi Milan adalah potensi kembalinya Rafael Leao dan Christian Pulisic.
Tag: #niclas #fuellkurg #berpeluang #debut #laga #cagliari #milan