Resmi! Ini Tim yang Lolos ke Babak 16 Besar Piala Dunia U17 2025
Para pemain Nigeria Trofi Piala Dunia U-17 di Stadion Zayed, Abu Dhabi, Uni Emirat Arab, pada 8 November 2013.(AFP/MARWAN NAAMANI)
12:49
16 November 2025

Resmi! Ini Tim yang Lolos ke Babak 16 Besar Piala Dunia U17 2025

Piala Dunia U17 2025 segera memasuki babak 16 besar usai memastikan daftar peserta yang berhasil lolos dari babak 32 besar.

Babak 32 besar Piala Dunia U17 2025 telah merampungkan 16 pertandingan pada Sabtu (15/11/2025) malam WIB.

Total ada 16 tim yang telah memastikan diri lolos ke babak 16 besar Piala Dunia U17 2025.

Sejumlah kejutan terjadi di babak 32 besar Piala Dunia U17 2025 usai para tim kuat bergantian gugur.

Peraih peringkat ketiga edisi sebelumnya, Argentina secara mengejutkan tersingkir usai kalah adu penalti melawan Meksiko (2(4)-(5)2).

Senegal yang pada edisi sebelumnya tampil gemilang juga harus kandas di tangan tim debutan, Uganda (0-1).

Juara dunia edisi sebelumnya, Jerman juga harus angkat koper setelah kalah melawan Burkina Faso (0-1).

Terakhir, Kroasia juga harus pulang lebih pagi setelah disingkirkan tim kuda hitam asal Asia, Uzbekistan lewat babak adu penalti (1(3)-(4)1).

Terhentinya Sang Juara Dunia

Juara Piala Dunia U17 2023, Jerman secara mengejutkan harus tersingkir usai dikalahkan Burkina Faso 0-1.

Bertanding di Aspire Academy pada Sabtu (15/11/2025) malam WIB, gol tunggal Mohamed Zongo (5') sudah cukup membuat Jerman mengubur mimpi mempertahankan gelar juara.

"Sejujurnya, hari ini kami tidak bermain bagus dan banyak melakukan kesalahan saat menguasai bola," kata pelatih Jerman, Marc-Patrick Meister, di situs FIFA. 

"Kami tidak menyerah, kami hanya kurang satu gol untuk mencapai adu penalti, jadi itu pujian yang luar biasa untuk anak-anak saya di akhir laga."

Jerman menyusul tim juara empat di edisi sebelumnya, Argentina yang juga angkat koper lebih dulu usai disingkirkan Meksiko.

Argentina yang sejatinya diunggulkan justru harus menelan kekalahan menyakitkan lewat babak adu penalti(2(4)-(5)2).

Tersingkirnya kedua tim di babak 32 besar memastikan edisi tahun ini akan mendapatkan juara baru.

Maskot Piala Dunia U17 2025 Qatar, Boma berdiri di area Lapangan 7 Aspire Zone, Doha, Qatar, Jumat (7/11/2025). Foto ini merupakan ilustrasi Piala Dunia U17 2025 untuk artikel-artikel terkait. ANTARA FOTO/BAYU PRATAMA S Maskot Piala Dunia U17 2025 Qatar, Boma berdiri di area Lapangan 7 Aspire Zone, Doha, Qatar, Jumat (7/11/2025). Foto ini merupakan ilustrasi Piala Dunia U17 2025 untuk artikel-artikel terkait.

Daftar Tim Lolos ke 16 Besar Piala Dunia U17 2025

Berikut daftar tim yang memastikan diri lolos ke babak 16 besar Piala Dunia U17 2025:

  1. Portugal
  2. Mali
  3. Swiss
  4. Perancis
  5. Meksiko
  6. Irlandia
  7. Maroko
  8. Brasil
  9. Uganda
  10. Inggris
  11. Italia
  12. Jepang
  13. Burkina Faso
  14. Korea Utara
  15. Austria
  16. Uzbekistan

Jadwal 16 Besar Piala Dunia U17 2025

Selasa (18/11/2025) - Aspire Zone

  • 19.30 WIB - Uganda vs Burkina Faso
  • 19.30 WIB - Italia vs Uzbekistan
  • 20.00 WIB - Meksiko vs Portugal
  • 20.30 WIB - Brasil vs Perancis
  • 21.45 WIB - Swiss vs Irlandia
  • 22.15 WIB - Korea Utara vs Jepang
  • 22.45 WIB - Austria vs England
  • 22.45 WIB - Maroko vs Mali

Tag:  #resmi #yang #lolos #babak #besar #piala #dunia #2025

KOMENTAR