Jadwal Liga Inggris 2025-2026 Pekan ke-11: Tersaji 2 Big Match
Liga Inggris 2025-2026 kembali bergulir akhir pekan ini dan menghadirkan sejumlah laga menarik, termasuk dua big match yang menjadi sorotan utama.
Pada pekan ke-11 Liga Inggris 2025-2026, publik sepak bola akan dimanjakan dengan duel Tottenham Hotspur vs Manchester United dan Manchester City vs Liverpool.
Pertandingan dalam jadwal Liga Inggris 2025-2026 pekan ini akan berlangsung pada Sabtu (8/11/2025) hingga Minggu (9/11/2025) waktu Indonesia.
Selain dua laga besar, sejumlah pertandingan lain juga berpotensi mengubah peta persaingan di papan atas.
Big Match Pembuka
Laga Tottenham Hotspur kontra Man United akan menjadi pembuka pekan ke-11.
Pertandingan dijadwalkan berlangsung di Tottenham Hotspur Stadium pada Sabtu (8/11/2025) pukul 19.30 WIB.
Kedua tim saat ini sama-sama mengumpulkan 17 poin di klasemen sementara.
Tottenham Hotspur berada di peringkat keenam, sementara Manchester United menempati posisi kedelapan hanya karena selisih gol.
Kemenangan sangat penting bagi kedua kubu untuk tetap menjaga peluang bersaing di zona empat besar.
Spurs berupaya bangkit setelah sebelumnya menelan kekalahan, sedangkan MU datang dengan modal tak terkalahkan dalam empat laga Liga Inggris terakhir.
Dengan tren performa yang berimbang, duel ini diprediksi berlangsung terbuka dan penuh tekanan.
Apalagi dalam beberapa musim terakhir, Tottenham memiliki catatan positif ketika menghadapi Setan Merah, sehingga tensi pertandingan dipastikan tinggi sejak awal laga.
Laga Penutup yang Dinanti
Penyerang Manchester City Erling Haaland merayakan gol kedua bagi timnya pada laga Liga Champions antara Manchester City dan Borussia Dortmund di Stadion Etihad di Manchester, barat laut Inggris, pada tanggal 5 November 2025.
Sorotan utama Liga Inggris 2025-2026 pekan ini akan jatuh pada big match yang mempertemukan Man City dan Liverpool di Etihad Stadium, Minggu (9/11/2025) pukul 23.30 WIB.
Duel ini akan menjadi ajang pembuktian siapa yang paling siap menempel Arsenal dalam perebutan puncak klasemen.
Manchester City saat ini berada di peringkat kedua dengan 19 poin, sementara Liverpool menguntit tepat di bawahnya dengan 18 poin.
Pertandingan diperkirakan berlangsung dengan intensitas tinggi mengingat kedua tim memiliki gaya bermain menyerang. City, yang dipimpin Erling Haaland di lini depan, juga berupaya mempertahankan rekor kemenangan kandangnya.
Namun Liverpool datang dengan motivasi besar untuk mematahkan dominasi City di Etihad.
Hasil duel ini akan sangat menentukan persaingan gelar Liga Inggris musim ini.
Kemenangan salah satu kubu bisa memperdekat jarak dengan Arsenal, sementara hasil imbang akan membuat The Gunners semakin nyaman di puncak.
Jadwal Liga Inggris Pekan ke-11 (8-9 November 2025)
Sabtu, 8 November 2025
19.30 WIB - Tottenham Hotspur vs Manchester United
22.00 WIB - Everton vs Fulham
22.00 WIB - West Ham United vs Burnley
Minggu, 9 November 2025
00.30 WIB - Sunderland vs Arsenal
03.00 WIB - Chelsea vs Wolverhampton Wanderers
21.00 WIB - Crystal Palace vs Brighton
21.00 WIB - Aston Villa vs Bournemouth
21.00 WIB - Brentford vs Newcastle United
21.00 WIB - Nottingham Forest vs Leeds United
23.30 WIB - Manchester City vs Liverpool
Tag: #jadwal #liga #inggris #2025 #2026 #pekan #tersaji #match