Putri KW Menyerah di Tangan Tunggal Putri Nomor 4 Dunia, Indonesia Tanpa Gelar di Hongkong Open 2024
– Putri Kusuma Wardani harus menunggu lebih lama untuk naik ke podium tertinggi. Terbaru, pebulu tangkis tunggal putri Indonesia itu kembali gagal menjadi juara usai takluk dari Han Yue (Tiongkok), 18-21, 7-21 di final Hongkong Open 2024, Minggu (15/9) siang.
Putri Kusuma Wardani memulai pertandingan di Hong Kong Coliseum, Hung Hom Bay, Kowloon dengan kurang baik. Dia sempat tertinggal 1-4, namun Putri KW perlahan bangkit dan mulai memberikan perlawanan untuk berbalik unggul 6-5.
Setelah itu, Putri KW dan Han Yue terlibat duel sengit. Mereka pun saling kejar mengejar untuk unggul. Tapi, pemain binaan PB Exist Jakarta itu sempat lengah dan tertinggal lagi 8-11 saat interval.
Usai jeda, Putri KW semakin kesulitan keluar dari tekanan. Dia kerap melakukan error yang tak perlu, sehingga Han Yue terus menambah perolehan poinnya. Putri pun sempat tertinggal 9-14.
Tapi, Putri KW lekas bangkit dan memperkecil kedudukan. Dia berhasil memangkas jarak menjadi 16-17. Sayangnya, saat poin kritis, Putri KW kembali error. Gim pertama pun jadi milik Han Yue 18-21.
Pada gim kedua, permainan Putri KW semakin tidak menentu. Sementara Han Yue, semakin di atas angin. Keunggulan pun sangat mudah didapatkan pebulutangkis nomor empat dunia itu pada kedudukan 1-8, dan interval 3-11.
Pasca jeda, Han Yue terus memegang kendali permainan. Sementara Putri KW terus melakukan kesalahan demi kesalahan sehingga lawannya terus memperlebar kedudukan menjadi 3-15. Putri KW pun akhirnya takluk 7-21 di gim kedua.
Dengan hasil ini, maka Putri KW kembali gagal naik podium tertinggi. Sebelumnya pemain yang juga polisi wanita itu juga gagal juara di Taipei Open 2024 pekan lalu.
Indonesia pun dipastikan tanpa gelar di Hongkong Open 2024. Sebelumnya pasangan ganda putra Sabar Karyaman Gutama/Moh Reza Pahlevi Isfahani takluk dari Kang Min Hyuk/Seo Seung Jae di final pada laga sebelumnya.
Tag: #putri #menyerah #tangan #tunggal #putri #nomor #dunia #indonesia #tanpa #gelar #hongkong #open #2024