Sambut 2026, Prabowo Makan Malam dan Nonton Layar Tancap Bareng Korban Banjir Tapsel
Presiden Prabowo saat mengunjungi lokasi bencana banjir bandang, di Desa Garoga, Kecamatan Batangtoru, Kabupaten Tapanuli Selatan, Rabu (31/12/2025). Warga meminta tolong kepada Presiden agar segera membangun rumah-rumah mereka yang habis disapu banjir. ORYZA PASARIBU/ KOMPAS.COM(Oryza Pasaribu)
19:42
31 Desember 2025

Sambut 2026, Prabowo Makan Malam dan Nonton Layar Tancap Bareng Korban Banjir Tapsel

Sekretaris Kabinet (Seskab) Teddy Indra Wijaya menjelaskan, Presiden RI Prabowo Subianto akan makan malam dan nonton bareng (nobar) dari layar tancap bersama pengungsi di Batang Toru, Tapanuli Selatan (Tapsel), Sumatera Utara, Rabu (31/12/2025) malam.

Setelah itu, Prabowo akan menginap di Tapsel dalam rangka menyambut tahun baru 2026.

"Malam tahun baru Pak Presiden menginap di sini Tapanuli Selatan. Kemudian ya mungkin makan malam bersama warga setempat, kemudian salam-salaman di sana, kemudian ada nonton film, layar tancap gitu bersama warga," ujar Teddy di PTPN Tapanuli Selatan, Rabu.

Meski begitu, Teddy mengakui Prabowo tidak akan menghabiskan waktu bersama pengungsi terdampak banjir dan longsor sampai pukul 24.00 nanti.

Menurutnya, kunjungan Prabowo ke posko pengungsian akan selesai pada pukul 20.30 WIB saja.

"Oh enggak. Kan di jam makan malam. Mungkin jam 7, jam 8, jam setengah 9, sesuai yang sudah ada di sini. Memang tempat pengungsian khusus," jelasnya.

Sementara itu, Teddy mengungkapkan, Prabowo akan langsung bertolak ke Aceh Tamiang pada 1 Januari 2026 besok.

Di Aceh Tamiang, Prabowo akan mengecek progres pembangunan hunian sementara (huntara).

"Besok ke Aceh Tamiang. Jadi menginap di sini, Tapanuli Selatan, bermalam tahun baru bersama warga. Besok pagi ke Aceh Tamiang, ada rumah hunian yang dibuat Danantara. Instruksi Bapak Presiden, besok kita cek. Seharusnya 500-600 insyaallah jadi, ya besok kita cek," imbuh Teddy.

Tag:  #sambut #2026 #prabowo #makan #malam #nonton #layar #tancap #bareng #korban #banjir #tapsel

KOMENTAR