Kematian Remaja di Padang Afif Maulana Disebut Karena Jatuh Dari Ketinggian, Keluarga Soroti 5 Hal Ini
Proses ekshumasi yang dilakukan di kuburan remaja Afif Maulana, 13, di Padang, Sumatera Barat pada Kamis (8/8). (ANTARA/HO-PoldaSumbar)
13:24
27 September 2024

Kematian Remaja di Padang Afif Maulana Disebut Karena Jatuh Dari Ketinggian, Keluarga Soroti 5 Hal Ini

Perhimpunan Dokter Forensik dan Medikolegal Indonesia (PDFMI) bersama Polda Sumatera Barat dan Polresta Padang telah menyimpulkan penyebab kematian remaja bernama Afif Maulana. Hasil autopsi menunjukan kecocokan luka di tubuh Afif dengan  penyebab jatuh dari ketinggian.   Tim Advokasi Anti Penyiksaan, Indira Suryani, selaku kuasa hukum keluarga Afif menyoroti 5 hal terkait kesimpulan tersebut. Pertama keluarga Afif belum menerima hasil autopsi secara tertulis. Sejauh ini hanya sebatas penyampaian verbal oleh dr. Ade Firmansyah.   "Kedua, 16 sampel jaringan lunak dan 3 sampel tulang yang diambil dari jenazah AM tidak dijelaskan secara rinci," kata Indira dalam keterangan tertulis, Jumat (27/9).  

  Ketiga, dr. Ade dinilai kerap menyatakan analisa didasarkan pada keterangan dan atau berkas yang diperoleh dari penyidik. Keempat, sebelum adanya permintaan autopsi ulang oleh keluarga dr. Ade pernah menyampaikan sebuah pandangan secara forensik di stasiun televisi nasional. Pernyataan ini intinya jika melihat pada luka yang dialami oleh Afif dengan jatuh pada ketinggian.   "Kelima, waktu penyampaian hasil tidak sesuai kesepakatan sebagaimana yang tertulis dalam surat," jelas Indira.   Sebelumnya, PP Muhammadiyah mengrim surat kepada Kapolri, Jenderal Listyo Sigit Prabowo terkait kasus kematian remaja Afif Maulana yang tewas di Jembatan Kuranji, Kota Padang, Sumatera Barat. Muhammadiyah meminta agar Kapolri memerintahkan jajarannya melakukan ekshumasi terhadap jenazah.  

  "Kami dari Lembaga Bantuan Hukum Advokasi Publik Pimpinan Pusat Muhammadiyah Jakarta telah mendapatkan kuasa dari orang tua Afif Maulana," kata Ketua Riset dan Advokasi Publik LBH AP PP Muhammadiyah, Gufroni, Senin (22/7).   Ekshumasi ini dianggap perlu untuk memeriksa ulang penyebab kematian Afif. Selain itu, Kapolri juga pernah memberikan pernyataan tentang perlunya ekshumasi.   "Pada Pak Kapolri tentu kami menyampaikan apresiasi atas langkah-langkah pengusutan yang dilakukan oleh Mabes Polri dan niatan untuk melakukan ekshumasi dan otopsi ulang terhadap Afif Maulana," jelasnya.   Selain itu, PP Muhammadiyah pun siap menghadirkan dokter forensik untuk ikut terlibat dalam proses ekshumasi. Muhammadiyah dipastikan memiliki tenaga kompeten untuk hal tersebut.  

 

Editor: Banu Adikara

Tag:  #kematian #remaja #padang #afif #maulana #disebut #karena #jatuh #dari #ketinggian #keluarga #soroti

KOMENTAR