Adab Merry Asisten Raffi Ahmad saat Kasih Makanan ke Rafathar Disorot, Aaliyah Massaid Jadi Kena Sindir
Rafathar dan Merry asisten Raffi Ahmad. (Instagram/merryraffiahmad)
18:01
7 April 2024

Adab Merry Asisten Raffi Ahmad saat Kasih Makanan ke Rafathar Disorot, Aaliyah Massaid Jadi Kena Sindir

Video Merry asisten Raffi Ahmad memberikan makanan kepada bos kecilnya, Rafathar Malik Ahmad, menjadi viral di TikTok. Banyak netizen yang menyoroti adab Merry ketika memberikan makanannya kepada Rafathar.

Momen tersebut berasal dari video Merry bersama Raffi Ahmad dan Rafathar menyicipi sosis dari salah satu merek ternama. Mereka nampak menikmati sosis berbagai rasa itu sembari mempromosikannya.

Merry yang awalnya sudah menggigit sosis miliknya kemudian menjelaskan soal rasanya kepada Raffi Ahmad. Tak disangka, di tengah obrolan itu Rafathar mau menyicipi sosis yang dipegang oleh Merry.

"Mau coba," kata Rafathar seperti dilansir dari akun TikTok whiteinmylife pada Minggu (7/4/2024).

Permintaan Rafathar tak langsung dituruti oleh Merry. Asisten yang sudah bekerja belasan tahun dengan Raffi Ahmad itu lebih dulu membalik sosisnya sehingga Rafathar tak harus memakan bekas gigitannya.

Hal itulah yang menjadi perbincangan di kalangan netizen TikTok. Banyak netizen yang memuji sikap Merry ketika hendak memberikan makanan kepada anak majikannya.

"Masha Allah Om Merry," puji salah satu netizen. "Nah Merry bagus nih walaupun dia udah lama sama Aa Rafi dia gak ngasih bekas gigitannya," sahut yang lain.

Di sisi lain, sejumlah netizen jadi menyindir Aaliyah Massaid usai menyimak momen Merry enggan memberikan bekas gigitannya kepada Rafathar.

Merry dan Raffi Ahmad. (Instagram/merryraffiahmad)Merry dan Raffi Ahmad. (Instagram/merryraffiahmad)

Pasalnya Aaliyah pernah kena sentil gara-gara diduga memberikan cokelat bekas gigitannya kepada Ameena Hanna Nur Atta.

"Beda sama Aaliyah, bekas gigitannya malah dikasih ke Ameena," komentar salah satu netizen. "Keinget Aaliyah ngasih bekas gigitannya ke Ameena," celetuk lainnya.

"Harusnya jangan, karena biasanya tular penyakit cepetnya dari mulut, lewat makanan," timpal yang lain sambil menambahkan emoji menangis.

Editor: Nur Khotimah

Tag:  #adab #merry #asisten #raffi #ahmad #saat #kasih #makanan #rafathar #disorot #aaliyah #massaid #jadi #kena #sindir

KOMENTAR