Orang yang Sulit Menahan Godaan dan Mengejar Kebahagiaan Sesaat Biasanya Memiliki 8 Kepribadian Ini
- Siapa sih yang nggak suka bahagia? Semua orang pasti mencari kebahagiaan, tapi sayangnya, nggak semua orang bisa membedakan mana kebahagiaan yang tahan lama dan mana yang hanya sekadar kebahagiaan sesaat.
Beberapa orang memiliki kepribadian yang cenderung sulit menahan godaan untuk menikmati hal-hal yang bersifat sementara, dan mereka seringkali terjebak dalam pola yang sama.
Dilansir dari laman Hack Spirit pada Senin (4/11) mari kita simak delapan tipe kepribadian yang biasanya cenderung mengejar kebahagiaan sesaat.
1. Perilaku Impulsif
Orang yang impulsif sering kali mengambil keputusan tanpa berpikir panjang. Mereka cenderung bertindak berdasarkan dorongan hati sesaat tanpa mempertimbangkan risiko atau konsekuensi jangka panjang.
Misalnya, membelanjakan uang untuk sesuatu yang sebenarnya nggak terlalu dibutuhkan hanya karena sedang diskon besar-besaran. Tipe orang seperti ini biasanya sulit menahan godaan yang ada di depan mata.
2. Suka Cari Sensasi
Pencari sensasi selalu butuh adrenalin dan pengalaman baru. Mereka mudah merasa bosan, sehingga sering mencari kegiatan yang menantang atau kegiatan baru yang menarik.
Meski menyenangkan, kebiasaan ini bisa membuat mereka terlalu fokus pada kebahagiaan sesaat daripada kebahagiaan yang lebih stabil.
Terkadang, keinginan mereka untuk merasakan hal-hal baru ini bisa jadi bentuk pelarian dari rutinitas yang sebenarnya bisa mendatangkan kepuasan jangka panjang.
3. Kurangnya Kontrol Diri
Kurangnya kontrol diri menjadi salah satu alasan utama mengapa seseorang mudah tergoda. Orang dengan tipe kepribadian ini cenderung kesulitan menahan keinginan.
Entah itu keinginan untuk makan makanan manis, membeli barang baru, atau melakukan hal-hal lain yang bersifat sementara.
Karena kurangnya kontrol diri, mereka sering terjerumus dalam kebiasaan yang tidak mendukung kebahagiaan yang stabil.
4. Selalu Ingin Bersenang-senang
Kepribadian yang selalu ingin bersenang-senang kadang memang terlihat menyenangkan. Tapi di sisi lain, mereka sering kali mengabaikan tanggung jawab atau hal-hal yang lebih serius.
Akibatnya, orang dengan tipe ini bisa sulit untuk memikirkan masa depan atau perencanaan jangka panjang karena terfokus pada kesenangan yang bisa diraih sekarang.
5. Punya Daya Tahan Rendah Terhadap Rasa Frustrasi
Orang yang punya daya tahan rendah terhadap frustrasi sering merasa nggak nyaman jika harus menunggu atau menghadapi situasi yang nggak sesuai harapan. Mereka mudah menyerah dan mencari jalan pintas yang memberi kepuasan instan.
Karena itu, mereka lebih memilih kebahagiaan sesaat yang langsung menghilangkan rasa frustrasi mereka daripada menghadapi tantangan untuk kebahagiaan yang lebih stabil.
6. Memiliki Ketergantungan Emosional dan Selalu Butuh Pengakuan
Tipe ini selalu merasa membutuhkan pengakuan dan perhatian dari orang lain untuk merasa bahagia.
Karena ketergantungan emosional tersebut, mereka sering mengejar kebahagiaan sesaat yang bisa memberi validasi, seperti pujian dari media sosial atau penghargaan dari lingkungan sekitar.
Kebiasaan ini sebenarnya justru bisa menguras energi mereka, karena mereka selalu mencari kebahagiaan dari luar, bukan dari dalam diri sendiri.
7. Kesulitan Menunda Kepuasan
Menunda kepuasan adalah salah satu kunci untuk mencapai tujuan jangka panjang. Namun, orang dengan tipe kepribadian ini biasanya sulit melakukan hal tersebut.
Mereka cenderung memilih hal-hal yang memberi hasil cepat, meskipun hanya sementara. Kebiasaan ini dapat membuat mereka kehilangan banyak peluang untuk kebahagiaan jangka panjang, karena mereka selalu mencari yang instan.
8. Reaksi Berlebihan Terhadap Penghargaan
Orang yang bereaksi berlebihan terhadap penghargaan sering kali merasa senang dan bangga secara berlebihan ketika mendapat apresiasi.
Mereka cenderung ingin terus menerus merasakan penghargaan serupa, sehingga mudah tergoda untuk mengejar kebahagiaan sesaat yang memberi mereka validasi tersebut.
Padahal, mengejar penghargaan tanpa batas bisa membuat mereka kehilangan fokus pada apa yang benar-benar penting.
Misalnya mereka mungkin memilih menghabiskan uangnya untuk berbelanja demi kenikmatan sesaat, daripada menabung untuk keamanan finansial di masa mendatang.
Kebahagiaan sesaat memang terasa menyenangkan, tapi sering kali hanya bersifat sementara.
Orang dengan kepribadian impulsif, suka mencari sensasi, atau sulit menunda kepuasan biasanya cenderung terjebak dalam pola yang hanya memuaskan mereka sesaat.
Padahal, kebahagiaan yang tahan lama biasanya membutuhkan proses dan pengendalian diri yang kuat.
Jadi, mengenali tipe-tipe kepribadian ini bisa menjadi langkah awal untuk memahami diri sendiri dan mulai fokus pada kebahagiaan yang lebih bermakna dan berkelanjutan.
Tag: #orang #yang #sulit #menahan #godaan #mengejar #kebahagiaan #sesaat #biasanya #memiliki #kepribadian