



8 Rekomendasi Parfum Salat, Wewangian Halal Bikin Ibadah Makin Khusyuk
Parfum merupakan salah satu benda wajib bagi banyak orang karena aromanya yang dapat meningkatkan rasa percaya diri. Tak sedikit juga yang menggunakannya saat salat lantaran dianggap bisa membuat momen ibadah menjadi lebih nyaman.
Namun, banyak pendapat yang menjelaskan jika pemakaian parfum beralkohol saat salat tidak dianjurkan. Lantas, parfum apa saja yang direkomendasikan untuk dipakai salat? Berikut informasinya sekaligus penjelasan soal hukum salat dengan memakai parfum mengandung alkohol.
1. Hermetica Rosefire
![Hermetica Rosefire. [Hermetica]](https://media.suara.com/pictures/original/2025/04/22/26519-hermetica-rosefire.jpg)
Parfum pertama, ada Hermetica Rosefire dengan aroma bunga mawar yang terinspirasi dari Red Roses dan Lokum, camilan dari Turki. Wanginya sendiri dominan rose dan violet. Selain itu, ditambah dengan aroma herbal aromatik yang menenangkan.
2. Trescho Oud Malaki
![Trescho Oud Malaki. [Perfume Palace]](https://media.suara.com/pictures/original/2025/04/22/27854-trescho-oud-malaki.jpg)
Selanjutnya, ada Trescho Oud Malaki yang merupakan parfum dengan aroma buah dan bunga. Wanginya tidak menyengat, sehingga cocok digunakan saat pagi hari atau salat Subuh. Parfum ini memadukan aroma anggur serta lavender. Konsistensinya juga baik, jadi bisa dipakai selama seharian penuh.
3. Hermetica Source1
![Hermetica Source1. [Hermetica]](https://media.suara.com/pictures/original/2025/04/22/52652-hermetica-source1.jpg)
Parfum salat berikutnya adalah Hermetica Source1 EDP dengan aroma citrus yang terdiri dari woody musk, bergamot, dan dry amber. Kombinasi tiga bahan ini menghasilkan parfum yang hangat dan menenangkan. Dengan begitu, cocok digunakan untuk melakukan ibadah.
4. Ajyad Oud Khalfan
![Oud Khalfan by Ajyad Cardamon Pepper Halal Fragrance Attar EDP. [Habibi Collection]](https://media.suara.com/pictures/original/2025/04/22/27375-oud-khalfan-by-ajyad-cardamon-pepper-halal-fragrance-attar-edp.jpg)
Parfum beraroma oud ini juga cocok digunakan saat salat. Ajyad Oud Khalfan menggabungkan rempah seperti kayu manis, vanila, dan kelapa. Produk tersebut dipastikan non-alkohol, sehingga tidak akan menyengat di hidung atau cenderung menenangkan.
5. Arabian Oud Musk Malaky
![Arabian Oud Musk Malaky. [arabianoud.pk]](https://media.suara.com/pictures/original/2025/04/22/86114-arabian-oud-musk-malaky.jpg)
Arabian Oud Musk Malaky adalah parfum salat dengan kandungan utama minyak kasturi hitam yang lembut. Parfum ini juga memberikan kesan smoky, maskulin, sekaligus energik bagi para pemakainya, sehingga bisa menemani untuk menjalani aktivitas sehari-hari.
6. Hermetica Verticaloud
![Hermetica Verticaloud. [Hermetica]](https://media.suara.com/pictures/original/2025/04/22/86131-hermetica-verticaloud.jpg)
Parfum selanjutnya adalah Hermetica Verticaloud EDP yang terbuat dari campuran minyak bunga mawar, oud accord, dan vibrant amber molecule. Lalu, ada pula aroma getah dan woody yang memiliki kesan mistis dan elegan. Selain itu, ada wangi raspberry oil yang bisa menyegarkan para pemakainya.
7. Woody Style

Rekomendasi parfum untuk salat selanjutnya adalah Woody Style. Wangi dominan pada parfum ini berasal dari kayu gaharu yang memberikan efek kesegaran khas. Tak hanya itu, parfum ini juga tidak menggunakan alkohol, namun bisa bertahan lama pada tubuh.
8. Arabian Oud Misty Wood
![Arabian Oud Misty Wood. [Fragrantica]](https://media.suara.com/pictures/original/2025/04/22/39314-arabian-oud-misty-wood.jpg)
Terakhir, ada Arabian Oud Misty Wood dengan aroma kayu cendana yang menjadi dominan. Wangi ini sangat kalem sehingga cocok digunakan saat beribadah. Ketahanannya juga termasuk baik dan bisa juga dipakai ketika malam hari.
Apakah Boleh Salat Memakai Parfum Mengandung Alkohol?
Menurut ulama dari kalangan Syafi’iyah, melansir laman kemenag.go.id, penggunaan parfum beralkohol tidak membatalkan salat secara sah. Mereka berpendapat bahwa alkohol dalam parfum tidak memengaruhi keabsahan atau kesucian salat.
Pasalnya, alkohol yang dikatakan haram apabila mengkonsumsinya sebagai minuman. Sementara untuk keperluan di luar, seperti parfum, ulama menyebut diizinkan. Makna “rijsun” pada Surat Al Maidah ayat 90, artinya adalah haram bukan najis. Penjelasan ini terdapat dalam kitab As-Sailul Jarar;
ليس في نجاسة المسكر دليل يصلح للتمسك به اما الآية وهو قوله: يَا أَيُّهَا الَّذِينَ آمَنُوا إِنَّمَا الْخَمْرُ وَالْمَيْسِرُ وَالْأَنْصَابُ وَالْأَزْلَامُ رِجْسٌ مِنْ عَمَلِ الشَّيْطَانِ فَاجْتَنِبُوهُ لَعَلَّكُمْ تُفْلِحُونَ (90) فليس المراد بالرجس نجس بل الحرام
Artinya: “Tidak ada dalil yang kuat untuk menyokong pendapat yang menyatakan kenajisan sesuatu yang memabukkan. Adapun ayat “Sesungguhnya (meminum) khamr, berjudi, (berkorban untuk) berhala, mengundi nasib dengan panah, adalah perbuatan keji yang termasuk perbuatan syaitan. Maka jauhilah perbuatan-perbuatan itu agar kamu mendapat keberuntungan. Rijsun dalam (Al-Maidah ayat 90) bukan bermakna najis, melainkan haram
Kontributor : Xandra Junia Indriasti
Tag: #rekomendasi #parfum #salat #wewangian #halal #bikin #ibadah #makin #khusyuk