Seorang Penumpang Terjebak di Kamar Mandi Pesawat Selama Penerbangan
Petugas mencoba menenangkan penumpang Spicejet yang terjebak di toilet dengan memberikan secarik kertas.
10:15
19 Januari 2024

Seorang Penumpang Terjebak di Kamar Mandi Pesawat Selama Penerbangan

 - Seorang penumpang SpiceJet mengalami pengalaman terbang yang buruk karena dirinya terjebak di toilet hampir sepanjang penerbangan. Indian Express melaporkan, penumpang yang tidak disebutkan namanya tersebut dilaporkan pergi ke toilet, tidak lama setelah lepas landas dalam penerbangan malam yang berdurasi selama satu jam 45 menit, dari Mumbai ke Bengaluru pada hari Selasa (16/1).

"Seorang penumpang terjebak di dalam toilet selama sekitar satu jam," kata maskapai penerbangan dengan tarif murah tersebut, dalam sebuah pernyataan yang membahas insiden yang tidak disengaja tersebut.   Namun, ketika dia mencoba untuk keluar toilet pintu tidak mau terbuka karena kunci yang rusak. Hal tersebut membuat penumpang terjebak di dalam kamar mandi.  

  Kru dan penumpang lainnya berusaha keras untuk membuka pintu toilet, tetapi tidak berhasil. Akibatnya, dia terpaksa harus berada di toilet sepanjang penerbangan.   Dalam upaya untuk menenangkan penumpang selama dalam penerbangan, para kru pesawat menyelipkan sebuah catatan di bawah pintu.   "Pak, kami sudah berusaha sebaik mungkin untuk membuka pintu, namun tidak bisa," demikian bunyi surat itu, seperti yang dikutip dari New York Post.   "Jangan panik. Kami akan mendarat dalam beberapa menit, jadi tolong tutup penutup toilet dan duduklah di atasnya dan amankan diri Anda. Segera setelah pintu utama (pesawat) terbuka, seorang teknisi akan datang."   Terisolasinya penumpang tersebut akhirnya berakhir saat pesawat mendarat. Dua insinyur naik ke pesawat dan membuka pintu, setelah itu dia menerima mendapatkan penanganan medis untuk memeriksa keadaanya.   Maskapai ini kemudian memberikan kompensasi secara penuh atas biaya penahanannya di dalam toilet.   "SpiceJet menyesal dan meminta maaf atas ketidaknyamanan yang dialami oleh penumpang tersebut. Penumpang tersebut akan mendapatkan pengembalian dana penuh," kata mereka.

Editor: Nurul Adriyana Salbiah

Tag:  #seorang #penumpang #terjebak #kamar #mandi #pesawat #selama #penerbangan

KOMENTAR