VIDEO Bukti Iron Dome Israel Tak Kuat Cegat Semua Serangan Iran
17:30
15 April 2024

VIDEO Bukti Iron Dome Israel Tak Kuat Cegat Semua Serangan Iran

- Aksi Iran menghujani ratusan drone ke Israel diklaim dapat mengungkap kelemahan sistem pertahanan Israel.

Dilansir Pars Today pada Senin (15/4/2024) hal itu diungkapkan oleh pihak Iran.

Iran menyebut iron dome Israel gagal mencegat separuh drone dan rudal yang mereka luncurkan.

Iran mengklaim kebohongan kekuatan iron dome terungkap setelah ratusan drone dan rudal mendarat.

Serangan itu diklaim tepat sasaran dan menghancurkan beberapa situs vital Zionis.

Padahal Israel selalu membanggakan sistem pertahan udara tersebut.

Iran juga memberikan ancaman untuk menyerang dengan skala lebih besar dan lebih ganas jika Tel Aviv membalas serangannya.

Di lain sisi, Tel Aviv menghapus opsi untuk membalas serangan drone dan rudal yang diluncurkan Iran pada Sabtu (13/4/2024).

Israel berdalih, serangan Iran hanya menimbulkan kerusakan ringan.

Namun sejumlah pengamat menduga, penghapusan opsi balasan terhadap Iran itu dilakukan karena Israel takut mendapatkan balasan yang lebih besar lagi.(*)

Editor: Nuryanti

Tag:  #video #bukti #iron #dome #israel #kuat #cegat #semua #serangan #iran

KOMENTAR