KAI: Serapan Tiket Diskon Nataru Capai 50 Persen, Banyak Penumpang Go Show
PT Kereta Api Indonesia (Persero) atau KAI mencatat penjualan tiket diskon kereta api periode libur Natal 2025 dan Tahun Baru 2026 (Nataru) masih berkisar 50 persen.
Diketahui, KAI memberikan diskon tiket untuk kereta jarak jauh kelas ekonomi sebesar 30 persen. Diskon ini berlaku untuk perjalanan pada periode 22 Desember 2025 hingga 10 Januari 2026.
"Untuk tiket diskon 30 persen yang program dengan pemerintah, Kementerian Perhubungan, itu sudah lebih dari 50 persen terjual," ujar Direktur Utama PT KAI Bobby Rasyidin ketika ditemui di Stasiun Gambir, Jakarta, Kamis (18/12/2025).
Ilustrasi kereta api melintas di perlintasan sebidang tak berpenjagaIa menuturkan, penjualan tiket diskon yang baru mencapai 50 persen meski semakin mendekati periode libur Nataru, dikarenakan sebagian besar pembelian dilakukan secara langsung di loket stasiun atau dengan metode go show, bukan melalui aplikasi KAI.
"Karena go show. Biasanya go show," kata dia.
Meski begitu, menurut Bobby, secara keseluruhan terjadi peningkatan pemesanan tiket diskon dibandingkan periode yang sama tahun sebelumnya. KAI mencatat kenaikan serapan tiket diskon sekitar 5-10 persen dibandingkan 2024.
"Dibandingkan dengan tahun 2024, peningkatannya cukup tinggi, sekitar 5 sampai 10 persen," ucapnya.
Sebagai informasi, pada masa Nataru tahun ini, KAI memberikan diskon tarif untuk kereta api jarak jauh kelas ekonomi sebesar 30 persen dengan total tempat duduk yang disiapkan mencapai 1.509.080 kursi.
Adapun 10 stasiun yang menjadi tujuan favorit kereta api jarak jauh yakni Pasarsenen, Yogyakarta, Gambir, Lempuyangan, Bekasi, Bandung, Surabaya Pasar Turi, Surabaya Gubeng, Semarang Tawang, dan Jatinegara.
Dominasi stasiun-stasiun tersebut sekaligus mencerminkan tingginya minat masyarakat menuju kota-kota wisata, pusat budaya, serta destinasi favorit libur akhir tahun seperti Jakarta, Yogyakarta, Bandung, Surabaya, dan Semarang.
Tag: #serapan #tiket #diskon #nataru #capai #persen #banyak #penumpang #show