



IHSG Turun Tipis di Awal Sesi, Kurs Rupiah Melemah ke 16.866 Per Dollar AS
Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) dibuka di zona merah pada awal perdagangan Bursa Efek Indonesia (BEI) hari ini, Selasa (22/4/2025). Pada saat yang sama, nilai tukar rupiah melemah di pasar spot.
Melansir data RTI, pada pukul 09.04 WIB, IHSG tercatat berada di level 6.442,95, turun 3,02 poin atau 0,05 persen dibandingkan penutupan sebelumnya yang berada di 6.445,96.
Sebanyak 175 saham mengalami kenaikan, sementara 165 saham mengalami penurunan. Sementara itu, 215 saham lainnya stagnan. Nilai transaksi yang tercatat mencapai Rp 503,31 miliar dengan volume perdagangan sebanyak 1,05 juta saham.
Direktur Research and Investment Pilarmas Investindo Sekuritas, Maximilianus Nico Demus, mengungkapkan harga emas batangan mencapai 3.430 dollar AS per ons, seiring dengan melemahnya dollar AS yang jatuh ke level terendahnya sejak awal 2024.
Menurutnya, lonjakan harga emas ini juga dipicu oleh kekhawatiran investor terkait arogansi yang ditunjukkan oleh Presiden Amerika Serikat (AS) Donald Trump. Pasalnya, Trump tidak hanya mengenakan tarif dagang kepada sekitar 70 negara, tetapi juga berupaya memecat Ketua Federal Reserve (The Fed), Jerome Powell.
“Meskipun undang-undang AS memungkinkan pemecatan tersebut, perlu adanya alasan yang mendesak,” ujarnya.
Dalam analisis teknikalnya, Maximilianus memproyeksikan IHSG berpotensi melemah terbatas dengan support dan resistance di level 6.400–6.510.
Sementara itu, analis Binaartha Sekuritas, Ivan Rosanova, mengatakan IHSG masih bergerak sideways di bawah resisten fraktal 6.510. Menurutnya, potensi menembus level tersebut masih terbuka lebar selama tidak ada tekanan jual yang membawa IHSG ke bawah level support 6.256.
“Level support IHSG berada di 6.361, 6.265, 6.148, dan 5.949, sementara level resistennya di 6.510, 6.663, dan 6.818. Indikator MACD menunjukkan adanya momentum bullish,” jelasnya.
Di bursa Asia, pergerakan mayoritas bervariasi. Strait Times naik 1,11 persen (41,5 poin) ke level 3.800,78, Shanghai Composite naik 0,20 persen (6,57 poin) ke level 3.298,00.
Sementara itu, Nikkei 225 turun 0,11 persen (37,29 poin) ke level 34.242,60 dan Hang Seng turun 0,69 persen (148,28 poin) ke level 21.246,85.
Rupiah
Nilai tukar rupiah terhadap dollar AS pagi ini mengalami pelemahan di pasar spot.
Berdasarkan data Bloomberg, pukul 09.18 WIB, rupiah berada di level Rp 16.866 per dollar AS, melemah 60 poin atau 0,38 persen dibandingkan penutupan sebelumnya di level Rp 16.806 per dollar AS.
Pengamat Pasar Uang, Ariston Tjendra, mengatakan bahwa nilai tukar di pasar regional cenderung melemah terhadap dollar AS.
Konsolidasi pasar masih terjadi seiring kekhawatiran terhadap masa depan ekonomi global akibat kenaikan tarif oleh Trump.
Meskipun Trump telah melakukan relaksasi dan membuka negosiasi, situasi ini tetap menambah ketidakpastian.
"Rupiah berpotensi melemah lagi hari ini terhadap dollar AS, dengan potensi pelemahan menuju 16.850, dan support di 16.750," ungkapnya.
Tag: #ihsg #turun #tipis #awal #sesi #kurs #rupiah #melemah #16866 #dollar