Kembali Meletus, Di Mana Letak Gunung Marapi Berada?
Gunung Marapi di Sumbar meletus kembali, Rabu (6/11/2024)(Foto; Pos PGA Marapi)
12:21
23 Januari 2025

Kembali Meletus, Di Mana Letak Gunung Marapi Berada?

 Gunung Marapi menjadi salah satu gunung yang kerap erupsi. Bahkan pada Rabu (22/1/2025) pukul 19.29 WIB, gunung tersebut dilaporkan kembali meletus.

Seperti dikutip dari Antara, Pos Pengamatan Gunung Api (PGA) Bukittinggi melaporkan erupsi Gunung Marapi diiringi hujan abu vulkanik.

"Benar, terjadi erupsi Gunung Marapi pukul 19.29 WIB yang diiringi dengan hujan abu vulkanik," kata Petugas PGA Gunung Marapi Teguh saat dihubungi di Padang, Rabu, dikutip dari Antara.

Berdasarkan catatan PGA, letusan Gunung Marapi dengan ketinggian 2.891 meter di atas permukaan laut (MDPL) tersebut terekam di seismogram dengan amplitudo maksimum 30,7 milimeter, dengan durasi sekitar 30 detik.

Penampakan Gunung Marapi yang mengalami erupsi dari Kabupaten Agam, Sumatera Barat pada 25 Februari 2024. ANTARA/Muhammad Zulfikar Penampakan Gunung Marapi yang mengalami erupsi dari Kabupaten Agam, Sumatera Barat pada 25 Februari 2024.

 

Di mana letak Gunung Marapi?

Sebelum membahasa letak Gunung Marapi, perlu dicatat bahwa Gunung Marapi bukanlah Gunung Merapi yang ada di perbatasan antara Provinsi Jawa Tengah (meliputi Kabupaten Magelang, Boyolali dan Klaten) dan Daerah Istimewa Yogyakarta (Kabupaten Sleman).

Hal itu penting karena masih ada yang mengira Gunung Marapi dan Gunung Merapi adalah gunung yang sama. Padahal keduanya adalah gunung yang berbeda. 

Jika Gunung Merapi terletak di Pulau Jawa, Gunung Marapi terletak di Sumatera, tepatnya berada di Kabupaten Agam dan Kabupaten Tanah Datar, Sumatera Barat.

Penampakan erupsi Gunung Marapi Sumatera Barat beberapa waktu lalu. Pada Minggu (16/6/2024) malam gunung itu kembali mengalami erupsi. ANTARA/Altas Maulana Penampakan erupsi Gunung Marapi Sumatera Barat beberapa waktu lalu. Pada Minggu (16/6/2024) malam gunung itu kembali mengalami erupsi.

Gunung ini merupakan gunung berapi paling aktif di Sumatera. Ketinggian Gunung Marapi adalah 2.891 meter (9.465,2 kaki).

Adapun beberapa kota besar dan kecil terletak di sekitar gunung ini termasuk Bukittinggi, Padang Panjang, dan Batusangkar.

Tag:  #kembali #meletus #mana #letak #gunung #marapi #berada

KOMENTAR