Panda Terakhir di Jepang Akan Berangkat ke China
Kebun Binatang Ueno, Tokyo, akan menjadi tempat perpisahan yang emosional bagi dua panda kembar, Xiao Xiao dan Lei Lei, yang dijadwalkan berangkat ke China pada 27 Januari 2026.
Kedua panda ini merupakan yang terakhir tinggal di Jepang, setelah hampir 50 tahun keberadaan panda di negara tersebut dan selama ini menjadi simbol persahabatan Jepang-China.
Menurut Kyodo News via Ohayo Jepang, panda jantan Xiao Xiao dan saudara perempuannya Lei Lei akan dipindahkan ke fasilitas di China yang juga menjadi tempat tinggal kakak mereka, Xiang Xiang.
Kedua panda ini lahir pada 2021 dari pasangan induk Shin Shin dan Ri Ri, yang dipinjamkan ke Jepang untuk penelitian pengembangbiakan, tetapi kepemilikan tetap berada di tangan China.
Kehadiran panda-panda ini selalu menjadi daya tarik wisatawan.
Kedatangan mereka yang pertama kali ke Jepang pada 1972 turut memperingati normalisasi hubungan diplomatik Jepang-China.
Bahkan, permintaan untuk melihat Xiao Xiao dan Lei Lei di kebun binatang sangat tinggi, dengan pendaftaran daring yang terpaksa ditutup karena kuota yang habis berkali lipat.
Kepergian kedua panda ini menandai berakhirnya era keberadaan panda di Jepang. Pasalnya, setelah panda-panda lainnya dipulangkan pada Juni lalu, Xiao Xiao dan Lei Lei menjadi yang terakhir.
Peluang untuk meminjam panda kembali di masa depan masih tergantung pada hubungan diplomatik antara Jepang dan China, yang belakangan semakin memanas.
Namun, kedatangan panda-panda baru di masa depan tetap menjadi harapan banyak penggemar satwa di Jepang.
Baca berita selengkapnya di Panda Terakhir di Jepang Akan Dipulangkan ke China Akhir Januari
© Kyodo News