Mendaki Gunung Api Purba Nglanggeran, Spot Pendakian di Yogyakarta
– Wisata ke Yogyakarta tidak melulu harus ke Malioboro atau kawasan pantai selatan.
Wisatawan juga bisa menjajal aktivitas pendakian. Salah satu tempatnya adalah di Gunung Api Purba Nglanggeran.
Berlokasi di Desa Wisata Nglanggeran, Kecamatan Patuk, Kabupaten Gunungkidul, gunung api purba ini memang sempat viral sekitar tahun 2014-an silam.
Meski begitu, bukan berarti Gunung Api Purba Nglanggeran sekarang tidak lagi layak untuk dikunjungi.
Sebaliknya, tempat ini masih sangat layak dan menyenangkan untuk didaki karena menawarkan keindahan panorama dan keunikan jalur pendakian.
Pendakian ke Nglanggeran
Kompas.com sempat menjajal mendaki Gunung Api Purba Nglanggeran pada Kamis (11/12/2025).
Saat baru mendaki, saya langsung disambut dengan bongkahan-bongkahan batu andesit raksasa.
Batuan itu terbentuk secara alami dari lava yang membeku sebagai hasil erupsi pada zaman dahulu.
Jalur pendakian Nglanggeran juga sudah ditata. Terdapat anak tangga yang memudahkan kita untuk melangkah.
Jalur Celah Sempit (Lorong Sumpitan) pada Pendakian Gunung Api Purba Nglanggeran (11/12/2025).
Keunikan dari pendakian di sini adalah, di beberapa titik kita harus melewati celah sempit di antara dua batu raksasa.
Hal itu pun menjadi tantangan, terutama mereka yang takut dengan ruang sempit. Itu karena celahnya begitu sempit dan hanya pas dilalui satu orang.
Jalur Tangga di Pendakian Gunung Api Purba Nglanggeran (11/12/2025).
Selain itu, juga terdapat beberapa jalur dengan tangga vertikal yang harus dilalui, sehingga cukup menantang.
Puncak Nglanggeran yang indah
Sekitar 1 sampai 2 jam perjalanan, pendaki akan sampai di Puncak Gunung Api Purba Nglanggeran dengan ketinggian 700 meter di atas permukaan laut (mdpl).
Puncak ini berada di atas batu andesit raksasa yang tidak rata, sehingga tidak bisa digunakan untuk camping.
Puncak Gunung Api Purba Nglanggeran di Gunungkidul Yogyakarta (11/12/2025).
Dari puncak, kita bisa menyaksikan keindahan panorama dari ketinggian, mulai dari rangkaian pegunungan di sisi timur, Embung Nglanggeran, hingga dataran Gunungkidul di sisi selatan.
Berada di puncak seolah bikin betah rasanya karena keindahan panorama yang tersaji di sana. Apalagi kalau tiba saat masih pagi.
Jika ingin berkemah, wisatawan bisa melakukannya di spot-spot yang telah ditentukan. Lokasi area camping adalah di atas tanah yang datar, sehingga nyaman untuk ditempati.
Yuk, gass eksplor Nglanggeran!
Tag: #mendaki #gunung #purba #nglanggeran #spot #pendakian #yogyakarta