Harga Tiket dan Daya Tarik Air Terjun Lembah Anai Sumatera Barat
Lembah Anai merupakan air terjun populer di Sumatera Barat. Letaknya berada persis di tepi Jalan Raya Padang-Bukittinggi.(Kompas.com/Krisda Tiofani)
09:14
31 Oktober 2025

Harga Tiket dan Daya Tarik Air Terjun Lembah Anai Sumatera Barat

Pemandangan Air Terjun Lembah Anai bisa jadi penyejuk mata sejenak bagi pengendara lintas Padang-Bukittinggi.

Sebab lokasi tempat wisata ini berada persis di pinggir jalan raya Padang-Bukittinggi, tepatnya di kaki Gunung Singgalang, Nagari Singgalang, Kabupaten Tanah Datar, Sumatera Barat.

"Air terjun ini enggak pernah kering sepanjang tahun walaupun selama berbulan-bulan enggak ada hujan," kata pemandu wisata dari Himpunan Pramuwisata Indonesia (HPI) sekaligus Ketua Bidang SDM HPI Sumatera Barat, Soni Erizon, Senin (27/10/2025).

Hal itu disampaikan Soni kepada Kompas.com dalam kunjungan Familiarization Trip Kementerian Pariwisata RI bersama Travel Agent Malaysia ke Sumatera Barat.

Air terjun ini, kata Soni, merupakan yang ketiga atau paling bawah dari seluruh air terjun di Gunung Singgalang.

Dua air terjun lainnya berada di lokasi lebih tinggi. Biasa dikunjungi oleh para pendaki yang singgah saat menanjak ke puncak Gunung Singgalang.

"Jadi ketinggian Air Terjun Lembah Anai kira-kira 35 meter. Di atasnya masih ada dua lagi air terjun yang bisa ditemui kalau trekking selama 45-60 menit," tambah Soni.

Panduan wisata ke Air Terjun Lembah Anai

Lembah Anai merupakan air terjun populer di Sumatera Barat. Letaknya berada persis di tepi Jalan Raya Padang-Bukittinggi.Kompas.com/Krisda Tiofani Lembah Anai merupakan air terjun populer di Sumatera Barat. Letaknya berada persis di tepi Jalan Raya Padang-Bukittinggi.Bagi kamu yang tertarik melipir ke Air Terjun Lembah Anai, coba simak panduan berupa harga tiket, jam operasional, dan daya tariknya berikut ini.

Harga tiket masuk Air Terjun Lembah Anai

Meski berada persis di tepi jalan, pengunjung yang datang ke area Air Terjun Lembah Anai tetap dikenakan biaya masuk.

Tarif masuk wisata Air Terjun Lembah Anai dijual Rp 3.000 untuk anak-anak dan Rp 5.000 untuk orang dewasa.

Tidak ada perbedaan harga tiket untuk wisatawan nusantara maupun wisatawan mancanegara.

Cara menuju Air Terjun Lembah Anai 

Air Terjun Lembah Anai tidak hanya digemari masyarakat lokal. Wisatawan dari luar pulau Sumatera, bahkan mancanegara, juga sering kali mampir ke tempat ini.

Buat kamu yang datang ke Sumatera Barat via jalur udara dan mendarat di Bandara Internasional Minangkabau, ada akses mudah menuju Air Terjun Lembah Anai.

Setelah mengeksplor Kota Padang ingin berwisata ke Kota Bukittinggi, kini tersedia Tol Padang-Sicincin yang dapat mempersingkat waktu.

Perjalanan menuju Air Terjun Lembah Anai dari Bandara Internasional Minangkabau hanya memakan waktu sekitar 60 menit atau setengah jam lebih singkat dari jalur tanpa tol.

Air Terjun Lembah Anai dibuka mulai pukul 08.00-16.30 WIB setiap hari. Sebaiknya jangan datang terlalu sore agar lebih puas bermain air terjun di sini.

Daya tarik Air Terjun Lembah Anai

Lembah Anai merupakan air terjun populer di Sumatera Barat. Letaknya berada persis di tepi Jalan Raya Padang-Bukittinggi, Senin (27/10/2025).Kompas.com/Krisda Tiofani Lembah Anai merupakan air terjun populer di Sumatera Barat. Letaknya berada persis di tepi Jalan Raya Padang-Bukittinggi, Senin (27/10/2025).Suasana di Air Terjun Lembah Anai terasa sejuk meski singgah saat pagi menuju siang hari, ketika sinar matahari sedang terik-teriknya.

Untuk tiba di hadapan air terjun setinggi 35 meter, pengunjung mesti turun dari kendaraan dan naik-turun beberapa anak tangga.

Jika tidak ada kesulitan, menjajaki anak tangga menuju Air Terjun Lembah Anai terbilang mudah diakses.

Namun bagi kamu yang sedang mengalami lemah kaki, sebaiknya jangan memaksakan diri berjalan lebih jauh menuruni bebatuan di air terjun ini.

Cukup naik beberapa anak tangga, lalu berfoto dengan latar air terjun dari kejauhan atau dekat loket air terjun. Dari jarak ini, sejuknya air terjun masih bisa dirasakan.

Adapun bagi kamu yang mampu melangkah lebih jauh, tak ada salahnya berdiri di bebatuan kecil, dasar tampungan air terjun.

Posisi ini membantu kamu mengambil foto dengan latar lebih dekat bersama Air Terjun Lembah Anai.

Baik memotret mandiri maupun menggunakan jasa juru foto setempat yang menawarkan hasil cetak foto Rp 20.000 per lembar.

Jangan segan bermain air terjun di atas bebatuan. Pengunjung boleh saja merasakan dinginnya air terjun, bahkan bercuci muka.

Berdasarkan mitos setempat, mencuci muka di Air Terjun Lembah Anai bisa membuat wajah awet muda karena sejuknya air ini.

Tag:  #harga #tiket #daya #tarik #terjun #lembah #anai #sumatera #barat

KOMENTAR