Anak Usaha Krakatau Steel Buka Resto di Jakarta dengan Balutan Nuansa Kerajaan Banten
PT Krakatau Steel lewat anak usahanya, PT Krakatau Sarana Properti (KSP), beberapa waktu lalu melakukan ekspansi bisnis ke Jakarta dengan mendirikan Restoran The Surosowan. 
16:00
18 September 2024

Anak Usaha Krakatau Steel Buka Resto di Jakarta dengan Balutan Nuansa Kerajaan Banten

PT Krakatau Steel lewat anak usahanya, PT Krakatau Sarana Properti (KSP), beberapa waktu lalu melakukan ekspansi bisnis ke Jakarta dengan mendirikan Restoran The Surosowan.

Berlokasi Gedung Krakatau Steel Management Building (KSBM) di Jalan Gatot Subroto, Jakarta, restoran yang sebelumnya sudah didirikan di Cilegon itu dibangun dengan balutan nuansa Kerajaan Banten.

Rury Ilham, GM The Royale Krakatau Hotel, di mana The Surosowan menjadi salah satu unit bisnis di dalamnya meyakini keberadaan The Surosowan Jakarta di seputar kawasan Gatot Subroto, Mampang, Kuningan, dan Pancoran, bisa menjadi restoran maupun tempat nongkrong yang ikonik bagi warga Jakarta.

"Lokasi yang strategis dikelilingi gedung perkantoran di Gatot Subroto tentunya akan menjadi pilihan untuk mereka mencari tempat kuliner atau tempat sarapan dengan menu yang lengkap," kata Rury dalam keterangannya, Rabu (18/9/2024).

Selain menawarkan hidangan khas Banten, The Surosowan juga memiliki menu Asia dan Western.

Bahkan, untuk mengulangi kesuksesan The Surosowan di Cilegon,  The Surosowan Jakarta juga menyediakan pizza Italia ala The Surosowan.

"Italian Pizza sudah menjadi makanan favorit di Cilegon, selain menu andalan lainnya," kata dia.

"Kami juga mau punya main course andalan The Surosowan seperti Rabeg, Lamb Shank, Tomahawk, Sate Sineret, Hot Stone Sirloin," kata Rury.

Dengan suasana restoran yang kental dengan ornamen industri berbalut kerajaan Banten, Rury menyebut The Surosowan Jakarta siap memberikan pengalaman kuliner yang menyenangkan.

"Dengan harga yang affordable, saya yakin kehadiran restoran The Surosowan Jakarta akan menjadi pilihan alternatif pecinta kuliner di Jakarta dan sekitarnya," katanya.

Editor: Dodi Esvandi

Tag:  #anak #usaha #krakatau #steel #buka #resto #jakarta #dengan #balutan #nuansa #kerajaan #banten

KOMENTAR