Sebut Lolly Harapan Terbesar, Nikita Mirzani Sakit Hati Ungkap Cara Putrinya Perlakukan Dirinya Beda
Nikita Mirzani ungkap perbedaan sikap Lolly pada dirinya dengan teman-teman sang putri. 
10:35
1 April 2024

Sebut Lolly Harapan Terbesar, Nikita Mirzani Sakit Hati Ungkap Cara Putrinya Perlakukan Dirinya Beda

Nikita Mirzani menyebut putrinya, Lolly sempat jadi harapan terbesarnya dulu.

Namun kini rasa sakit hatinya pada putri sulungnya itu sudah tak terbendung lagi.

Hingga ia memutuskan mencoret Lolly dalam daftar Kartu Keluarga (KK) dan ahli waris.

Buntut perseteruan keduanya tak kunjung usai, Nikita pun sudah tak mau menganggap Lolly sebagai anak lagi.

Kekasih Rizky Irmansyah ini memilih fokus pada kedua putranya saja.

"Berarti besar harapanmu sama anakmu yang ini (Lolly) kan?" tanya Denny Sumargo dalam podcast YouTube-nya.

"Tadinya iya. Sekarang besar harapan ke anak gue yang kedua dan ketiga," jawab Nikita.

"Kan hak waris dia dapat 40 persen," lanjutnya.

Pemilik nama lengkap Laura Meizani Nasseru Asry ini disebut memperlakukan Nikita berbeda dibanding teman-temannya.

Diakui Nikita, Lolly jarang mau lepas saat bercerita padanya.

Sementara saat Lolly bersama teman-teman, dirinya lebih bisa mengungkapkan isi hati.

"Tapi selama lu sama dia kalau dia ada sesuatu cerita nggak?" tanya Denny lagi.

"Selalu gue tanya tapi dia susah untuk mengungkapkan, gue nggak ngerti," jelas Nikita.

Karena merasa khawatir, wanita yang akrab disapa Nyai ini sampai membawa Lolly ke psikolog.

Tujuannya Lolly bisa mengungkapkan apa yang menjadi keluh kesahnya, agar tidak semakin memendam emosi.

"Gue sempet juga bawa ke psikolog beberapa kali, tapi memang dia nggak mau bicara," jelasnya lagi.

Sementara itu, Lolly justru lebih bisa cerita apapun pada teman-temannya daripada ibunya sendiri.

"Tapi dia sama orang lain mau ngomong itu, temen-temennya atau siapa gitu," tutupnya.

Nikita Mirzani sebut Lolly dicuci otak oleh mantan kekasihnya. Nikita Mirzani. (YouTube Curhat Bang Denny Sumargo)

Nikita Mirzani Sebut Lolly Dicuci Otak oleh Mantannya

Dalam video yang sama, Nikita mengungkapkan penyebab perubahan sikap Lolly.

Ia mengklaim putrinya dicuci otak oleh sang mantan.

Tak menyebutkan siapa sosoknya, Nikita yakin sikap Lolly yang kini berubah karena ulah dari pria tersebut.

"Ada lagi yang masuk salah satu orang yang dulu dekat sama gue mem-brain wash dia," ucap Nikita.

Penasaran, Denny Sumargo selaku host menanyakan soal tujuan Lolly sampai disebut dicuci otak oleh sang mantan.

"Kalau yang lu tangkep dari kondisi itu, anak lu diarahkan untuk benci lu karena apa?" tanya Denny.

"Ya pengen itu anak ngerasain apa yang dia rasain aja, ngebenci orang tuanya," jawab Nikita.

(Tribunnews.com/Ayu)

Editor: Yurika NendriNovianingsih

Tag:  #sebut #lolly #harapan #terbesar #nikita #mirzani #sakit #hati #ungkap #cara #putrinya #perlakukan #dirinya #beda

KOMENTAR