Hyundai Segarkan Tampilan Ioniq 5 dan Munculkan Varian Baru
Selain memberikan penyegaran pada Ioniq 5, Hyundai juga mengeluarkan varian baru yaitu Ioniq 5 N Line. [Foto: dok. Hyundai]
10:16
5 Maret 2024

Hyundai Segarkan Tampilan Ioniq 5 dan Munculkan Varian Baru

- Di Indonesia penjualan Hyundai Ioniq 5 cukup moncer, bahkan Hyundai mencapai penjualan terbaiknya di bulan November 2023 karena permintaan kendaraan listrik murni terus meningkat.

Merek asal Korea Selatan tersebut mengalami peningkatan angka penjualan sebesar 99 persen dibandingkan periode yang sama tahun 2022.

Di Tanah Air PT Hyundai Motors Indonesia (HMID) selaku Agen Pemegang Merek sempat melakukan penyegaran melengkapinya dengan Hyundai Bluelink, dimana terdapat beberapa fitur pembaharuan khusus yang bisa digunakan untuk pengguna mobil listrik ini.

Namun untuk tampilan eksterior dan interior masih tetap sama alias tidak ada perubahan. Namun dinegara asalnya Korea Selatan, Hyundai Ioniq 5 mendapatkan facelift. Bahkan Hyundai Ioniq 5 juga mendapatkan varian baru di sana yang diberi nama N Line.

Sebagai informasi, semua varian Ioniq 5 saat ini mendapatkan penyegaran minor di bagian eksterior, yang terlihat pada perubahan desain lower bumper. Akan tetapi khusus varian N Line, desain bagian bempernya terlihat lebih sporty.

Bukan hanya itu, pada velg juga mendapatkan ubahan desain di semua varian, namun masih menggunakan diameter 20 inci. Ada perbedaan desain antara varian biasa dan varian N Line.

Pada bagian belakang Hyundai Ioniq 5 mendapatkan komponen yang cukup vital, sekarang disematkan wiper belakang yang sebelumnya tidak ada.

Melihat ruang kabin terlihat perubahan cukup serius diantaranya operating system dari insterument cluster dan sistem entertainment-nya Sedangkan pada setir bisa menyala di bagian tengahnya mebgikuti mode berkendara seperti Ioniq 6.

Sedangkan untuk tombol heater seat, heater steering wheel, parking assist yang tidak lagi diintegrasikan dengan layar sistem entertainment, serta head up display.

Pada varian N Line, tampak lebih sporty karena penggunaan setir desain baru dari N Line, terdapat garis merah di bagian dasbor, serta embosse ‘N’ di bagian sandaran jok penumpang depan.

Bukan hanya itu, Hyunda Ioniq 5 facelift juga mendapatkan penambahan kapasitas baterai yang lebih besar, yaitu 84 kWh dan memiliki jenis Lithium Ion. Pihak Hyundai mengklaim Hyundai, mobil ini memiliki range yang lebih jauh, yakni 485 km untuk varian motor tunggal dan 451 km untuk varian motor ganda.

Sebagai informasi, Hyundai Ioniq 5 facelift dan Ioniq 5 N Line sudah tersedia di Korea Selatan mulai Maret 2024, yang dibanderol mulai dari 52,4 juta won atau setara dengan Rp 619 juta. Kapan di Indonesia? Kita tunggu kehadirannya.

Editor: Dony Lesmana Eko Putra

Tag:  #hyundai #segarkan #tampilan #ioniq #munculkan #varian #baru

KOMENTAR