Hasil Lazio Vs Como 1907 0-3: Pasukan Fabregas Ngamuk di Olimpico Roma
Hasil Lazio vs Como 1907 pada pekan ke-21 Serie A Liga Italia 2025-2026 berakhir dengan skor 0-3 untuk tim tamu.
Pertandingan Lazio vs Como 1907 berlangsung di Stadion Olimpico, Roma, pada Selasa (20/1/2026) dini hari WIB.
Como 1907 yang berstatus tim tamu mampu menampilkan permainan yang lebih dominan dan gagal diredam oleh para pemain Lazio.
Alhasil, tiga gol berhasil mereka ciptakan melalui aksi Martin Baturina (2'), dan Nico Paz (24', 49').
Kemenangan ini membawa Como 1907 semakin tegas berada di peringkat keenam dan masih dalam zona Eropa dengan 37 poin serta mengancam Juventus di peringkat kelima yang unggul dua poin.
Bagi Lazio, kekalahan ini menjadi yang ketujuh pada musim ini dan membuat posisi mereka masih terpaku di urutan kesembilan dengan 28 poin.
Babak Pertama
Como 1907 mencoba tampil agresif sejak awal laga meski berstatus tim tamu dari Lazio.
Pada menit ke-2, Como berhasil unggul terlebih dahulu melalui Martin Baturina memanfaatkan umpan dari Alex Valle.
Lazio baru dapat memberikan ancaman pada menit ke-14 melalui tendangan jarak jauh Danilo Cataldi namun masih dapat diantisipasi oleh Jean Butez.
Como berhasil menggandakan skor pada menit ke-24 melalui Nico Paz memaksimalkan assist dari Maxence Caqueret.
Ivan Smolcic nyaris membawa Como semakin menjauh namun sundulannya masih dapat ditangkap oleh Ivan Provedel.
Tak ada tambahan gol tercipta pada babak pertama dan Como unggul 2-0 hingga waktu turun minum.
Gelandang Como 1907, Nico Paz, bermain impresif pada kemenangan 2-0 timnya atas Lazio pada laga pembuka mereka di Serie A 2025-2026. Pertandingan Como 1907 vs Lazio bergulir di Stadion Giuseppe Sinigaglia, markas tim milik orang Indonesia tersebut, pada Minggu (24/8/2025) atau Senin dini hari WIB.
Babak Kedua
Babak kedua baru berjalan empat menit, Como mampu memperlebar jarak keunggulan menjadi 3-0 melalui tendangan jarak jauh Nico Paz.
Pada menit ke-60, Lucas Cunha memberikan ancaman bagi gawang Ivan Provedel namun masih melebar ke sisi kiri.
Tijjani Noslin memberikan ancaman pada menit ke-65 melalui tendangan jarak jauhnya namun masih melebar.
Lazio kembali mengancam melalui Manuel Lazzari namun masih belum mengancam gawang Butez.
Hingga pertandingan usai tak ada tambahan gol tercipta dan Como 1907 berhasil mengamankan tiga poin dari kandang Lazio.
Susunan Pemain Lazio Vs Como 1907
Lazio (4-3-3): Ivan Provedel; Adam Marusic, Mario Gila, Alessio Romagnoli, Luca Pellegrini (Lazzari 64'; Reda Belahyane, Danilo Cataldi (Rovella 53'), Kenneth Taylor (Dele-Bashiru 85'); Matteo Cancellieri (Isaksen 52'), Petar Ratkov (Noslin 53'), Mattia Zaccagni.
Pelatih: Maurizio Sarri.
Como 1907 (4-3-3): Jean Butez; Ivan Smolcic (Posch 45'), Jacobo Ramon, Diego Carlos, Alex Valle; Maxence Caqueret (Roberto 65'), Maximo Perrone, Lucas Da Cunha; Nico Paz (Douvikas 81'), Martin Baturina, Jesus Rodriguez (Kuhn 81').
Pelatih: Cesc Fabregas.
Tag: #hasil #lazio #como #1907 #pasukan #fabregas #ngamuk #olimpico #roma