Hasil Piala Asia Futsal 2026: Indonesia Gilas Korsel 5-0
Selebrasi gol M. Iqbal dalam laga Grup A Piala Asia Futsal 2026 Timnas Futsal Indonesia vs Korea Selatan di Indonesia Arena, Jakarta, 27 Januari 2026.(KOMPAS.COM/ANTONIUS ADITYA MAHENDRA)
20:48
27 Januari 2026

Hasil Piala Asia Futsal 2026: Indonesia Gilas Korsel 5-0

Timnas Futsal Indonesia berhasil mengawali langkahnya dengan positif di Piala Asia Futsal 2026 dengan menumbangkan Timnas Futsal Korea Selatan 5-0.

Timnas Futsal Indonesia bersua Timnas Futsal Korea Selatan pada laga perdananya di Grup A Piala Asia Futsal 2026.

Duel Timnas Futsal Indonesia vs Korea Selatan bergulir di Indonesia Arena, Jakarta, Selasa (27/1/2026).

Kemenangan berhasil diraih tim asuhan Hector Souto dengan skor 5-0.

Mochammad Iqbal iskandar mencetak brace di laga ini. Sementara, tiga gol lainnya diciptakan oleh Rio Pangestu, Israr Megantara, dan Reza Gunawan.

Kemenangan ini mengantarkan Indonesia ke puncak klasemen Grup A.

Jalannya Pertandingan

Timnas Futsal Indonesia dengan cepat menguasai permainan begitu wasit meniup peluit tanda pertandingan dimulai.

Tak butuh waktu lama, Mochammad Iqbal Iskandar sudah berhasil membawa skuad Garuda unggul di menit kedua.

Dia lepas dari kawalan dan tanpa kesulitan menceploskan bola dari sisi kiri gawang.

Gol tersebut berhasil meningkatkan kepercayaan diri anak-anak asuh Hector Souto.

Di sisi lawan, Korea Selatan dipaksa terus bertahan. Tetapi, mereka bisa mengaplikasikannya dengan baik dalam menahan gempuran Indonesia.

Salah satunya buktinya ketika Syauqi Saud tinggal berhadapan satu lawan satu dengan kiper Jeong Joo Ho pada menit ketujuh. Peluang itu berhasil dimentahkan oleh kiper Korsel tersebut.

Indonesia yang terus mencari gol tambahan membuang dua peluang dari Reza Gunawan yang membentur tiang dan Firman Adriansyah yang ditepis oleh kiper Jeong Joo Ho.

Korsel yang terus mendapat serangan, sempat mengancam pada menit kesembilan lewat tandukan yang masih bisa diamankan kiper Ahmad Habiebie.

Tim Merah Putih akhirnya menggandakan keunggulan pada menit ke-11. Tembakan Rio Pangestu meluncur mulus tanpa bisa dihalau kiper Korsel dan mengubah skor jadi 2-0.

Korsel membuat Indonesia ketar-ketir di sisa tiga menit terakhir. Kim Joo Ho melepaskan tembakan yang untungnya bisa diantisipasi dengan baik oleh Habiebie.

Tak ada tambahan gol di sisa babak pertama. Skor 2-0 tak berubah hingga turun minum.

55 detik babak kedua berjalan, Indonesia kembali menambah pundi-pundi golnya. Iqbal Iskandar kembali mencatatkan namanya di papan skor memanfaatkan bola pantul hasil tembakan Rizki Xavier.

Hanya berjarak sekitar 30 detik, kapten Timnas Futsal Indonesia itu hampir mencetak hattrick di laga ini. Namun, sepakannya kali ini ditepis oleh kiper Korsel.

Indonesia yang tampil memaksimalkan lebar lapangan terus memberikan ancaman bagi Korsel.

Kondisi tersebut membuat kiper Jeong Joo Ho menjadi pemain yang paling lelah di laga ini dengan terus menahan gempuran Indonesia.

Seperti di menit ke-24 dan ke-26. Dia memblok tembakan Yogi Saputra dan Syauqi Saud.

Gol keempat hadir bagi skuad Garuda dari kaki Israr Megantara yang mengecoh kiper di depan gawang. Dia tanpa kesulitan menempatkan bola ke pojok kiri gawang Korsel pada menit ke-29.

Korsel memberikan ancaman pada menit ke-35. Berlari di sisi kiri, Kang Juk Wang melepaskan tembakan keras yang dimentahkan saja oleh Habiebie.

Pesta gol Indonesia ternyata belum berhenti. Menit ke-37, Reza Gunawan mencantumkan satu gol atas namanya. 5-0 tim Merah Putih memimpin.

Gol tersebut sekaligus menutup pesta gol Indonesia di laga ini yang berakhir dengan kemenangan 5-0 untuk tuan rumah.

Kapten Mochammad Iqbal Iskandar terpilih menjadi Man of th Match di laga ini.

Susunan Pemain Timnas Futsal Indonesia vs Timnas Futsal Korea Selatan:

Indonesia: Ahmad Habiebie (PG); Rizki Xavier, Mochammad Iqbal Iskandar, Israr Megantara, Firman Adriansyah.

Pelatih: Hector Souto

Korea Selatan: Jeong Joo Ho (PG); Kang Juk Wang, Kim Gun Woo, Hwang Un, Kim Min Seong.

Pelatih: Paulo Fernandes

Tag:  #hasil #piala #asia #futsal #2026 #indonesia #gilas #korsel

KOMENTAR