Zona Playoff Liga Voli Korea Belum Aman, Pelatih Red Sparks Minta Megawati Cs Pantang Lengah
Para pemain Red Sparks melakukan perayaan setelah meraih poin saat menghadapi Hyundai Hillstate di lanjutan Liga Voli Korea Selatan, Minggu (4/2/2024). Ko Hee-jin selaku pelatih Red Sparks meminta agar Megawati cs pantang lengah mengingat tiketlolos playoff Liga Voli Korea belum 100 persen aman. 
13:10
18 Februari 2024

Zona Playoff Liga Voli Korea Belum Aman, Pelatih Red Sparks Minta Megawati Cs Pantang Lengah

Red Sparks selaku tim Megawati Hangestri belum 100 persen aman dalam perebutan tiket lolos playoff Liga Voli Korea.

Untuk itu, Ko Hee-jin selaku pelatih Red Sparks meminta agar Megawati dan para pemain lainnya pantang lengah di sisa pertandingan yang akan mereka lakoni.

Mengingat Liga Voli Korea masih akan berlanjut sampai putaran keenam.

Adapun saat ini, Liga Voli Korea putaran kelima belum selesai.

"Semua ini hanya akan berarti bila kami mampu duduk di peringkat tiga pada akhir musim reguler," ungkap Ko, dikutip dari The Spike.

Diketahui, saat ini Red Sparks berada di posisi tiga klasemen sementara dengan 47 poin.

Kemudian disusul GS Caltex di posisi empat dengan 45 poin.

Megawati Hangestri (kiri) dan Ko Hee-jin (kanan) berfoto bareng saat berada di SEA Games 2023 Kamboja. Ko Hee-jin merupakan pelatih KGC yang merupakan tim voli Korea Selatan yang akan diperkuat Megawati Hangestri musim 2023/2024. Megawati Hangestri (kiri) dan Ko Hee-jin (kanan) berfoto bareng saat berada di SEA Games 2023 Kamboja. Ko Hee-jin selaku pelatih Red Sparks meminta agar Megawati cs pantang lengah mengingat tiketlolos playoff Liga Voli Korea belum 100 persen aman. (Instagram @kgcvolley)

Dengan hanya memiliki selisih dua poin, posisi Red Sparks masih rawan untuk dikudeta GS Caltex.

Apalagi hari ini, GS Caltex akan melakoni pertandingan melawan IBK Altos, Minggu (18/2/2024) pukul 14.00 WIB.

Jika GS Caltex mampu meraih tiga poin, praktis mereka akan mengkudeta Red Sparks dari posisi tiga klasemen.

Duel Red Sparks vs GS Caltex pekan depan menjadi sebuah laga yang krusial.

Demi menjaga asa lolos playoff, Ko mengaku akan berusaha keras dalam menyiapkan timnya melawan GS Caltex pada Rabu (21/2/2024) mendatang.

"Pertandingan berikutnya melawan GS Caltex akan sangat vital. Saya bakal berusaha mempersiapkan tim dengan maksimal."

"Kuncinya adalah bagaimana kita tahu cara memblok pukulan (Gyselle) Silva."

"Akan luar biasa apabila Jung Ho-young dan Park Eun-jin mampu melakukan blok dengan baik, tapi Han Song-ui juga harus punya timing yang bagus," tambahnya.

Sejatinya, tim penghuni peringkat empat masih ada harapan untuk lolos playoff.

Hanya saja, tim peringkat empat harus mempunyai selisih poin tiga atau kurang dari tim peringkat tiga.

Apabila peringkat empat tertinggal empat poin dari tim peringkat tiga, maka hanya akan digelar duel antara peringkat dua vs peringkat tiga.

Duel peringkat dua vs peringkat tiga bakal memperebutkan tiket final melawan sang pemuncak klasemen.

Untuk itu, finish di posisi tiga klasemen akan lebih aman bagi Red Sparks agar bisa lolos playoff.

Klasemen Liga Voli Korea

1. Hyundai Hillstate - 67 poin

2. Pink Spiders - 64 poin

3. Red Sparks - 47 poin 

4. GS Caltex - 45 poin

5. IBK Altos - 40 poin

6. Hi Pass - 32 poin

7. AI Peppers - 8 poin

Daftar Top Skor Liga Voli Korea

1. Gyselle Silva (GS Caltex) - 822 poin

2. Vanja Bukilic (Hi Pass) - 772 poin

3. Brittany Abercrombie  IBK Altos) - 752 poin

4. Laetitia Moma Bassoko (Hyundai Hillstate) - 664 poin

5. Kim Yeon-koung (Pink Spiders) - 624 poin

6. Megawati Hangestri Pertiwi (Red Sparks) - 620 poin 

7. Yaasmeen Bedart-Ghani (AI Peppers) - 618 poin

8. Giovanna Milana (Red Sparks) - 558 poin

9. Jelena Mladenovic (Pink Spiders) - 501 poin

10. Yang Hyo-jin (Hyundai Hillstate) - 436 poin

(Tribunnews.com/Isnaini)

Editor: Siti Nurjannah Wulandari

Tag:  #zona #playoff #liga #voli #korea #belum #aman #pelatih #sparks #minta #megawati #pantang #lengah

KOMENTAR