Hasil Persebaya Vs Malut United 2-1: Debut Bernardo Tavares Berbuah Manis
- Debut Bernardo Tavares sebagai pelatih baru Persebaya Surabaya berbuah manis usai menundukkan Malut United
Hasil Persebaya vs Malut United rampung dengan skor 2-1, Sabtu (10/1/2026) sore WIB di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya.
Persebaya Surabaya unggul sejak babak pertama. Gali Freitas mencetak dua gol (14', 37') dan tampil apik sepanjang 64 menit bermain di pertandingan ini.
Di sisi lain, Malut United cuma bisa mencetak gol melalui Ciro Alves di menit ke-61. Kemenangan ini membuat Persebaya naik ke peringkat 6 klasemen Super League 2025-2026.
Tambahan 3 poin ini membuat Bajul Ijo menghimpun 28 poin. Sedangkan Malut United tertahan di peringkat ke-4 dengan 34 poin.
Jalannya Laga Persebaya vs Malut United
Persebaya membuka pertandingan dengan permainan terbuka dan langsung menekan sejak menit awal.
Lini belakang Malut United mendapat tekanan melalui pergerakan cepat dan aliran bola pendek tuan rumah. Situasi tersebut membuahkan hasil pada menit ke-14.
Bruno Moreira menyusun serangan rapi dan mengalirkan bola ke depan kotak penalti. Gali Freitas menerima umpan tersebut lalu menemukan celah tembak sempit.
Setelah kontrol singkat, ia melepaskan sepakan keras kaki kiri di tengah kepungan pemain lawan. Bola mengarah ke sudut kanan gawang dan mengubah skor Persebaya vs Malut menjadi 1-0.
Malut United berusaha merespons ketertinggalan dengan meningkatkan intensitas serangan. Beberapa peluang tercipta untuk mencari gol balasan.
Pada menit ke-22, Yance Sayuri mencoba peruntungan lewat tembakan jarak jauh. Bola meluncur ke sisi gawang, tetapi masih melebar tipis dan belum mengubah keadaan. Persebaya tetap menjaga ritme permainan dan tidak mengendurkan tekanan.
Keunggulan Persebaya akhirnya bertambah pada menit ke-37. Bruno Moreira melepaskan tembakan yang sempat diblok kiper Malut United.
Bola muntah jatuh ke arah Gali Freitas. Menghadapi gawang terbuka dengan satu bek di dekat garis, Freitas menuntaskan peluang dengan tenang.
Gol tersebut memastikan anak asuh Bernardo Tavares unggul dua gol hingga turun minum.
Pelatih baru Persebaya Surabaya, Bernardo Tavares akan mulai memimpin tim pada pekan ke-17 Super League 2025-2026.
Menjelang akhir babak pertama, Malut United sempat memperoleh peluang melalui Ciro Alves, namun upaya satu lawan satu berhasil dihentikan Ernando Ari.
Malut United baru bisa memperkecil ketertinggalan dari Persebaya Surabaya setelah babak kedua dimulai. Ciro Alves jadi protagonis untuk Malut.
Eks penyerang Persib itu mendorong bola ke dalam gawang Persebaya Surabaya. Ia memanfaatkan skema sepak pojok.
Gol Ciro Alvestes mengubah skor Persebaya vs Malut United menjadi 2-1 di menit ke-61.
Memasuki menit ke-78, Malut mendapat peluang mencetak gol saat Taufik Rustam berhasil menerima bola sisi kanan gawang Persebaya.
Ia kemudian memberi umpan silang ke tengah mulut gawang. Sayangnya, tak ada pemain Malut yang bisa menjangkau bola dari Taufik.
Jelang menit-menit terakhir waktu normal, Persebaya dan Malut United saling jual beli serangan. Hanya saja, belum ada gol lagi yang tercipta.
Susunan Pemain Persebaya vs Malut United
Persebaya: Ernando Ari Sutaryadi (PG); Arief Catur Pamungkas (Randy Hanson 85'), Leonardo Silva Lelis, Risto Mitrevski, Dejan Tumbas (Koko Ari 71'), Francisco Rivera (Dimas Wicaksono 86'), Milos Raickovic, Toni Firmansyah (Sadida Nugraha 65'), Bruno Moreira, Malik Risaldi, Paulo Gali Freitas (Diego Brito 64').
Pelatih: Bernardo Tavarez
Malut United: Angga Saputro (PG); Gustavo Franca, Igor Inocancio de Oliveira (Taufik Rustam 66'), Nilson Barbosa, Yance Sayuri, Tri Setiawan (Lestusen 45'), Tyronne Del Pino (Dimas Drajad 86'), Wbeymar Angulo Mosquera, Ciro Alves, David da Silva, Yakob Sayuri.
Pelatih: Hendri Susilo
Tag: #hasil #persebaya #malut #united #debut #bernardo #tavares #berbuah #manis