John Herdman Latih Timnas Indonesia, Ezra Walian: Semoga Dia Beruntung
- Ezra Walian, Kapten Persik Kediri, merespons penunjukan John Herdman sebagai pelatih baru Timnas Indonesia.
- PSSI mengumumkan John Herdman, pelatih Inggris, pada 3 Januari 2026 menggantikan Patrick Kluivert.
- Herdman memiliki rekam jejak meloloskan tim putra dan putri ke Piala Dunia, serta meraih medali Olimpiade.
Kapten tim Persik Kediri, Ezra Walian, memberikan tanggapan mengenai sosok John Herdman yang merupakan pelatih anyar tim nasional (Timnas) Indonesia.
Seperti diketahui, PSSI secara terbuka memperkenalkan sosok John Herdman sebagai nakhoda anyar bagi skuad Garuda.
Kepastian bergabungnya juru taktik asal Inggris ini diumumkan langsung pada hari Sabtu tanggal 3 Januari 2026.
John Herdman didatangkan untuk menggantikan posisi Patrick Kluivert, setelah PSSI mengakhiri kerja sama dengan pelatih asal Belanda tersebut pada 16 Oktober 2025.
Herdman terpilih menjadi pelatih Timnas Indonesia, setelah melalui proses panjang seperti wawancara mengalahkan sejumlah kandidat lainnya.
Menurut Ezra Walian, secara pribadi dirinya tidak mengenal dan belum memiliki kedekatan dengan sosok pelatih anyar Timnas Indonesia tersebut.
PerbesarDirumorkan Dibidik Persija Jakarta, Ezra Walian Jadi Pahlawan Persik Kediri [Instagram Persik]Sehingga, menurut pemain yang sempat memperkuat Timnas Indonesia ini, dirinya belum mengetahui gaya kepelatihan atau pribadi dari Herdman.
Namun, sebagai pesepakbola dia mendukung siapapun yang mengisi posisi arsitek skuad Garuda.
"Sebenarnya saya tak mengenalnya," kata pemain yang sempat memperkuat Persib Bandung ini.
Lebih lanjut pemain yang menggunakan nomor punggung 10 ini mendoakan yang terbaik bagi Timnas Indonesia di bawah asuhan John Herdman.
Selain itu, kehadiran John Herdman diharapkan bisa membawa Timnas Indonesia semakin baik dan meraih prestasi.
Karena, penampilan maksimal dan prestasi merupakan hal yang dinantikan oleh pecinta sepak bola Tanah Air.
"Saya hanya mendoakan semoga dia beruntung dan saya harap dia akan membawa Indonesia mendapatkan banyak piala," ungkapnya.
"Dan banyak kenikmatan yang diberikan untuk para penggemar Timnas Indonesia," pungkasnya.
Sementara itu, reputasi Herdman sangat mentereng sebagai seorang pelatih, karena ia menjadi satu-satunya orang yang meloloskan tim putra dan putri ke Piala Dunia.
Latar belakang profesionalnya dimulai dari kesuksesan besar saat menangani tim nasional wanita negara Kanada sebelumnya.
Dia berhasil mengawal tim putri Kanada bersaing di ajang tertinggi yakni Piala Dunia edisi 2007 serta 2011.
Tidak hanya itu, dua medali perunggu pada ajang Olimpiade 2012 dan 2016 menjadi bukti nyata kehebatannya.
Kesuksesan fenomenal lainnya terjadi saat ia memimpin tim putra Kanada menembus Piala Dunia Qatar tahun 2022.
Kontributor : Rahman
Tag: #john #herdman #latih #timnas #indonesia #ezra #walian #semoga #beruntung