Ruben Amorim Bela Pemain Everton usai Dikartu Merah Wasit
Ruben Amorim memiliki pandangan yang berbeda dengan wasit terkait kartu merah kepada pemain Everton, Idrissa Gana Gueye saat melawan Man United.
Man United harus rela kehilangan poin di kandang usai dikalahkan Everton dengan skor 0-1.
Pertandingan Man United vs Everton berlangsung di Stadion Old Trafford, pada Selasa (25/11/2025) dini hari WIB.
Pertandingan itu sempat memanas di awal babak pertama saat wasit Tony Harrington memberi kartu merah kepada Gueye di menit ke-13.
Gueye diusir keluar lapangan karena terekam menampar rekan setimnya, Michael Keane karena sebelumnya melakukan blunder fatal.
Setelah kejadian tersebut, Premier League langsung memberikan komentar terkait keputusan wasit yang mengeluarkan Gueye.
"Keputusan wasit untuk memberikan kartu merah kepada Gueye atas tindakan kekerasan telah diperiksa dan dikonfirmasi oleh VAR dan tindakan tersebut dianggap sebagai pukulan yang jelas ke wajah Keane," dikutip dari Manchester Evening News.
Meski harus bermain dengan sepuluh pemain selama 77 menit, Everton justru mampu mencuri 3 poin berkati gol Kiernan Dewsbury-Hall di menit ke-29.
Ruben Amorim Tak Sepakati Kartu Merah Wasit
Setelah pertandingan, Ruben Amorim menjelaskan perasaanya setelah Man United kalah di kandang sendiri dengan kondisi lawan yang hanya bermain dengan sepuluh pemain.
"Pertandingan itu juga 11 lawan 11, momen-momen pertama yang terasa," ujar Amorim.
Selain itu, Amorim juga tak sepakat dengan keputusan wasit yang memberi kartu merah kepada Gueye di awal babak pertama.
"Bertengkar itu bukan hal yang buruk, bukan berarti mereka tidak menyukai satu sama lain. Saya tidak setuju dengan pengusiran itu, kita bisa berkelahi dengan rekan satu tim."
"Saya harap para pemain saya, ketika kehilangan bola, saling bertarung. Hal itu tidak bisa dianggap sebagai kartu merah, tetapi para pemain saya telah menunjukkan dalam banyak pertandingan bahwa kami bisa melakukannya. Hari ini kami tidak berhasil melakukannya," sambungnya.
Jake O'Brien (kiri) berduel bola udara dengan Mason Mount (kanan) dalam pertandingan sepak bola Liga Inggris antara Manchester United vs Everton di Old Trafford di Manchester, barat laut Inggris, pada 24 November 2025. (Foto oleh Darren Staples / AFP)
Respons David Moyes usai Pemainnya Berkelahi
David Moyes sempat membahas kartu merah Gueye selama wawancara pascapertandingan dengan Sky Sports.
Mantan nahkoda Man United itu mengatakan bahwa ia suka ketika para pemainnya berkelahi satu sama lain.
"Jika tidak terjadi apa-apa, saya rasa tidak ada seorang pun di stadion yang akan terkejut," kata Moyes.
"Saya pikir wasit seharusnya berpikir lebih lama."
Menurutnya, para pemainnya sudah dalam posisi tepat saat menghadapi masalah di lapangan maka kemungkinan adanya cekcok akan sangat terjadi.
"Saya diberi tahu bahwa aturan mainnya adalah jika Anda menampar pemain Anda sendiri, Anda bisa mendapat masalah."
"Tapi ada sisi lain dari itu: Saya suka pemain saya saling bertarung, jika seseorang tidak melakukan tindakan yang benar. Jika Anda menginginkan ketangguhan dan ketahanan untuk mendapatkan hasil, Anda ingin seseorang bertindak untuk mengatasinya," tegasnya.
Moyes juga memastikan Gueye sudah meminta maaf dengan kesalahannya dan berterima kasih dengan apa yang dilakukan oleh rekan-rekannya.
"Saya kecewa kami diusir. Tapi kita semua pernah jadi pesepakbola, kita bisa marah dengan rekan satu tim kita. Dia sudah minta maaf atas pengusiran itu, dia sudah memuji para pemain dan berterima kasih atas itu, dan juga sudah minta maaf atas apa yang terjadi," pungkasnya.
Tag: #ruben #amorim #bela #pemain #everton #usai #dikartu #merah #wasit