Pentingnya Kolaborasi Media Lokal dan Brand Besar Dukung Keberlanjutan di Era Digital
Media lokal memainkan peran penting dalam menyediakan informasi yang relevan dan terpercaya, terutama di tengah derasnya arus informasi yang seringkali membingungkan.
Tidak hanya itu, kolaborasi dengan brand besar pun dibutuhkan di era digital seperti sekarang ini demi keberlanjutan.
Dalam acara Local Media Summit 2024 di Hotel Sultan Jakarta, Rabu (2/10/2024), Head of Communication & Chair ED&I Board Unilever Indonesia, Kristy Nelwan menyampaikan pandangannya mengenai tanggung jawab sosial dalam bisnis media.
Kristy menggarisbawahi pentingnya menjalankan bisnis secara bertanggung jawab dan transparan. Ia mendorong media untuk membantu dalam edukasi konsumen tentang isu keberlanjutan dan bijak dalam konsumsi sehingga dapat membuat keputusan yang lebih baik saat membeli sebuah produk.
Baca Juga: Rahasia Membuat Konten Media Sosial yang Disukai Banyak Orang
Ia juga percaya bahwa kolaborasi antara perusahaan media dan korporasi seperti Unilever Indonesia sangat penting untuk menciptakan dampak positif bagi masyarakat.
“Saya berharap media dapat terus menjadi mitra dalam menyebarkan informasi yang edukatif kepada seluruh stakeholders khususnya pada isu keberlanjutan, bijak berkonsumsi, dan bisnis yang bertanggung jawab,” ungkapnya
Untuk meningkatkan kepercayaan audiens, Kristy menekankan pentingnya prinsip-prinsip atau kaedah-kaedah jurnalistik bagi media dalam mempublikasikan berita yang akurat, berimbang, dan konsisten.
“Kepercayaan itu dibangun seiring dengan waktu. Oleh karena itu, penting untuk terus memperhatikan dan memberikan apa yang dibutuhkan oleh audiens secara terus menerus dan konsisten,” ujar Kristy.
Sementara itu, gelaran Local Media Summit 2024 yang digagas oleh Suara.com ingin berusaha memperkuat ekosistem media di Indonesia.
Baca Juga: Cara Monetisasi Konten di Pinterest, Sumber Cuan Baru!
Memiliki tema "Technological Transformation in Local Media: Serving the Audience Tomorrow" acara ini mengajak media lokal untuk beradaptasi dengan teknologi guna tetap relevan di era digital.
Editor in Chief Suara.com, Suwarjono mengatakan pentingnya program ini untuk meningkatkan kapasitas konten, bisnis, dan keberlanjutan media di masa depan. Sehingga percaya bahwa teknologi dapat menjadi pendorong transformasi, bukan ancaman.
“Semoga acara ini menjadi titik balik bagi media lokal Indonesia untuk terus berkembang dan berinovasi, sehingga mampu menjalankan peran penting dalam membangun pemberitaan yang sehat di tengah tantangan digital,” ucapnya.
Tag: #pentingnya #kolaborasi #media #lokal #brand #besar #dukung #keberlanjutan #digital