



Dentuman Meriam Iringi Kedatangan Paus Fransiskus di Istana Merdeka
Kunjungan ini merupakan salah satu bagian dari rangkaian kegiatan Paus di Indonesia.
Paus Fransiskus memiliki nama asli Jorge Mario Bergoglio tiba di Istana Kepresidenan Jakarta, sekitar pukul 09.35 WIB.
Mobil Innova putih masuk ke Istana Merdeka melalui pintu Jalan Medan Merdeka Utara.
Kendaraan yang ditumpangi Paus berhenti di Veranda belakang Istana Merdeka.
Turun dari kendaraan ia langsung disambut Presiden.
Ketibaan Paus yang mengenakan jubah putih, disambut oleh upacara kenegaraan dengan diperdengarkannya lagu kebangsaan kedua negara dan diiringi dentuman meriam.
Setelah dentuman meriam selesai, kedua pemimpin kemudian melihat defile pasukan.
Kedua pemimpin selanjutnya memperkenalkan delegasi dari masing-masing negara yang turut hadir mengikuti upacara.
Delegasi yang mendampingi Presiden di antaranya Menteri Pertahanan (Menhan) Prabowo Subianto, Menteri Koordinator bidang Pemberdayaan Manusia dan Kebudayaan (Menko PMK) Muhadjir Effendy, Menteri Agama (Menag) Yaqut Cholil Qoumas.
Juga ada Menteri Luar Negeri (Menlu) Retno Marsudi, Menteri BUMN Erick Thohir, Menteri Komunikasi dan Informatika (Menkominfo) Budi Arie Setiadi, Menteri Sekretaris Negara Pratikno, Sekretaris Kabinet Pramono Anung, dan Wakil Menteri Keuangan (Wamenkeu) Thomas Djiwandono.
Presiden Jokowi lalu mengajak Paus untuk berfoto bersama dan mengisi buku tamu di ruangan kredensial Istana Merdeka.
Presiden dan Paus Fransiskus kemudian menggelar pertemuan empat mata di Veranda belakang Istana Merdeka.
Tag: #dentuman #meriam #iringi #kedatangan #paus #fransiskus #istana #merdeka