Doa Naja Hafiz Quran saat Ziarah ke Makam Ibu, Netizen Banjir Air Mata: Kuat Ya
Potret kebersamaan Naja Hudia Hafiz Quran Indonesia bersama sang ibu Dahlia Andayani (Instagram/naja_hudia09)
19:29
18 Juli 2024

Doa Naja Hafiz Quran saat Ziarah ke Makam Ibu, Netizen Banjir Air Mata: Kuat Ya

Duka tengah menyelimuti keluarga Naja Hafiz Quran Indonesia. Sang ibu, Dahlia Andayani baru saja meninggal dunia di usia 43 tahun pada Senin (15/7/2024) di Mataram, Lombok.

Sehari setelah kepergian sang ibu, Naja menyempatkan diri untuk berziarah. Hal ini terungkap melalui unggahan di akun Instagram-nya.

Dilihat dari akun Instagram-nya @/naja_hudia09 pada Kamis (18/7/2024), Naja terlihat mengunggah video ketika sedang berada di makam ibu bersama keluarga.

"Bismillah. Assalamualaikum wa rahmatullahi wa barakaatuh. Hari pertama Kaka Naja dan keluarga ziarah ke makam mama," tulis Naja.

Baca Juga: Ardhito Pramono Sempat Ingin Akhiri Hidup, Ini Keistimewaan Surat Yasin yang Jadi Pegangan Hidupnya

"Mohon doanya teman-teman semoga Mama di tempatkan di surganya Allah Subhanahu wa taala. Aamiin," imbuhnya.

Ketika berziarah, Naja turut melafazkan beberapa doa untuk sang ibu yang telah berpulang. Awalnya ia bersama keluarga membacakan surat Yasin di hadapan makam ibunda.

Potret kebersamaan Naja Hudia Hafiz Quran Indonesia bersama sang ibu Dahlia Andayani (Instagram/naja_hudia09)Potret kebersamaan Naja Hudia Hafiz Quran Indonesia bersama sang ibu Dahlia Andayani (Instagram/naja_hudia09)

Setelah selesai, Naja lanjut melantunkan doa khusus untuk ibunya yang sudah meninggal. Lalu dilanjut anggota keluarga lain menyiram makam Dahlia Andayani.

"Allahummaghfir lil muslimina wal muslimat, wal mukminina wal mukminat, al-ahya’i minhum wal amwat," penggalan doa yang dibaca Naja.

"Allhummaghfir laha, warhamha, wa 'fihim, wa'fu 'anha," bacaan doa lain yang dilafazkan Naja di makam sang ibu.

Baca Juga: Mengenal Lebih Dekat Naja Hafiz Quran: Hafiz Cilik yang Tak Pernah Putus Semangat

Momen Naja berziarah ke makam sang ibu ini tentu tak luput dari sorotan publik. Banyak netizen yang terharu ketika melihat momen ini.

"Sabar ya Nak. Tempat berjumpamu dengan beliau semoga di Janah yang teramat indah," ujar warganet.

"MasyaAllah anak saleh. Rezeki orang tuamu tidak akan terputus walau sampai liang lahat," timpal warganet.

"Mama husnul khotimah. Mama surga ya. Mama akan dapat mahkota dari Naja karena perjuangan mama membesarkan Naja," imbuh warganet.

"Kuat ya Naja. Mama insyaAllah sudah di surga Allah. Semoga Naja bisa terus mensyiarkan Al Quran ya anak saleh tetap semangat Adik Naja," komentar warganet lainnya lagi.

Editor: Yasinta Rahmawati

Tag:  #naja #hafiz #quran #saat #ziarah #makam #netizen #banjir #mata #kuat

KOMENTAR