Legowo Jika Ammar Zoni Tak Sanggup Kasih Nafkah Anak Rp10 Juta, Outfit Irish Bella Bikin Salfok
Potret Irish Bella (Instagram/_irishbella_)
14:06
14 Juni 2024

Legowo Jika Ammar Zoni Tak Sanggup Kasih Nafkah Anak Rp10 Juta, Outfit Irish Bella Bikin Salfok

Irish Bella membahas soal nafkah setelah resmi bercerai dari Ammar Zoni. saat menjadi bintang tamu program TV Penampilan Irish Bella mencuri perhatian.

Berdasarkan putusan cerai, Ammar Zoni wajib memberikan nafkah untuk kedua anaknya sebesar Rp10 juta. Namun, Irish Bella mengaku dirinya tak menyoal soal nominal yang sanggup diberikan oleh mantan suaminya.

Terpenting menurutnya, Ammar Zoni yang kini mendekam di penjara mampu melaksanakan kewajibannya sebagai seorang ayah.

"Sebenarnya sih aku tidak pernah mempermasalahkan nominal, mau itu 10 (juta), mau lebih dari itu kalau suatu saat nanti dia bisa menyanggupi lebih sampe berkali-kali lipat Alhamdulillah," kata Irish Bella dalam acara Pagi-pagi Ambyar seperti dilihat dari YouTube TransTV Official, Jumat (14/5/2023)

Baca Juga: Pratama Arhan dan Azizah Salsha Balik ke Korea, Outfitnya Jadi Omongan: Gak Perlu Gaya Lagi

"Yang penting dia bertanggung jawab, ada usaha untuk menafkahi anak-anaknya," imbuhnya.

Lebih lanjut, perempuan blasteran Indonesia-Belgia itu mengaku ikhlas jika hingga detik ini Ammar Zoni belum bisa menunaikan kewajibannya. Irish Bella yakin, dirinya akan diberikan rezeki lewat cari lain.

Penampilan Irish Bella Saat Ulang Tahun, Kenakan Busana Rancangan Ivan Gunawan (Instagram)Penampilan Irish Bella Saat Ulang Tahun, Kenakan Busana Rancangan Ivan Gunawan (Instagram)

"Sekarang ini udah kayak dalam tahap legowo ya, jalanin aja. Alhamdulillah rezeki itu selalu ada," beber ibu dua anak tersebut.

Sikap legowo Irish Bella membuat salut netizen. Namun tak hanya omongannya, outfit Irish Bella saat menjadi bintang tamu acara talkshow menuai atensi.

Pada momen itu, Irish Bella memakai outfit dengan warna menyala kuning. Ia mengenakan tunik warna kuning dan hijab dengan warna senada. Sedangkan untuk bawahannya, artis berusia 28 tahun itu memakai kulot warna cokelat.

Baca Juga: Super Playful! 5 Ide OOTD Gemes ala Irene Red Velvet Bikin Pengen Coba

Sejumlah warganet memuji penampilan Irish Bella yang dinilai tetap memesona meski memakai busana warna ngejreng.

"Bisa-bisanya pakai baju kuning tetap cantik," puji warganet. "Orang kulit putih hidung mancung pakai baju warna apa aja cakep menurutku," sahut lainnya. "Cantik fisik cantik hati," sanjung warganet.

Editor: Husna Rahmayunita

Tag:  #legowo #jika #ammar #zoni #sanggup #kasih #nafkah #anak #rp10 #juta #outfit #irish #bella #bikin #salfok

KOMENTAR