Kehamilan Syahrini Memasuki 7 Bulan, Berapa Perkiraan Biaya yang Dihabiskan Untuk Melahirkan di Singapura?
Potret Syahrini saat hamil. [Instagram/syh55]
09:51
1 Juni 2024

Kehamilan Syahrini Memasuki 7 Bulan, Berapa Perkiraan Biaya yang Dihabiskan Untuk Melahirkan di Singapura?

Setelah penantian 5 tahun menikah, Syahrini diketahui tengah mengandung anak pertama dari Reino Barack di usianya yang ke-43 tahun. Kabar bahagia ini dibagikannya dan Reino Barack melalui akun Instagram masing-masing.

Dalam keterangannya, usia kehamilan Syahrini dikatakan sudah mencapai 7 bulan. Terlihat dalam caption unggahannya, Syahrini menuliskan usia kandungannya tersebut. Hal tersebut juga menandakan kalau pelantun lagu ‘Semua Karena Cinta’ itu akan segera melahirkan dalam waktu dekat.

Sementara itu, sebab hamil di usia yang tak lagi muda, kemungkinan Syahrini akan melahirkan dengan proses operasi caesar. Pasalnya, melahirkan secara normal di usia 40 tahun ke atas cukup berisiko untuk sang ibu dan bayi di dalam kandungan.

Di sisi lain, perkiraan Syahrini yang melahirkan secara caesar ini juga menjadi perhatian. Pasalnya, operasi caesar diketahui membutuhkan biaya yang tidak sedikit. Apalagi, saat ini Syahrini dan Reino Barack tengan tinggal di Singapura. Oleh sebab itu, ia harus membayar biaya yang mahal untuk biaya operasi caesar anaknya itu.

Baca Juga: Syahrini Kalah Saing, Harga Tas Istri Pangeran Brunei Lebih Mentereng Rp5 Miliar

Lantas berapa kira-kira biaya yang dihabiskan untuk lakukan operasi caesar di Singapura?

Melansir laman Wise, untuk biaya melahirkan sendiri berbeda-beda. Biasanya, hal ini ditentukan oleh rumah sakit yang dipilih oleh orang tersebut. Berikut terdapat perkiraan biaya yang dihabiskan untuk melahirkan.

  1. Untuk rumah sakit pemerintah atau publik, rata-rata biaya yang dihabiskan untuk melahirkan secara normal yakni 5.100 Dolar Singapura atau setara dengan Rp 61, 2 juta.
  2. Untuk rumah sakit pemerintah atau publik, rata-raya biaya yang dihabiskan untuk melahirkan secara caesar yakni 8.000 Dolar Singapura atau setara dengan Rp 96 juta.
  3. Untuk rumah sakit yang bersifat private, rata-rata biaya yang dihabiskan untuk melahirkan secara normal yakni 7.700 Dolar Singapura atau setara dengan Rp 92,4 juta.
  4. Untuk rumah sakit yang bersifat private, rata-rata biaya yang dihabiskan untuk melahirkan secara caesar yakni 12.000 Dolar Singapura atau setara dengan Rp 144,1 juta.

Itu dia perkiraan biaya yang dihabiskan untuk melahirkan di Singapura. Sementara itu, sebelum melahirkan, calon ibu juga melakukan beberapa perawatan dan konsultasi dengan dokter. Proses perawatan sebelum melahirkan tersebut diketahui dikenakan biaya sekitar 1.500 – 2.000 Dolar Singapura. Dalam hal ini setara dengan Rp 18 juta – Rp 24 juta.

Editor: M. Reza Sulaiman

Tag:  #kehamilan #syahrini #memasuki #bulan #berapa #perkiraan #biaya #yang #dihabiskan #untuk #melahirkan #singapura

KOMENTAR