Berikut 15 Referensi Nama Bayi Laki-Laki Bernuansa Ramadan
Bulan Ramadan dikenal dengan bulan yang suci dan penuh keberkahan. Oleh karena itu, orang tua sangat beruntung jika melahirkan pada bulan Ramadan. Begitu banyak kebaikan didalamnya, jika berpuasa di bulan Ramadan akan mendapat pahala seperti berpuasa selama 10 bulan berturut-turut.
Bulan ini terbagi menjadi 10 malam pertama yang penuh dengan rahmat, 10 hari kedua penuh dengan ampunan, dan 10 hari terakhir sebagai waktu pembebasan manusia dari api neraka.
Ramadan juga menawarkan pahala berlipat ganda bagi mereka yang melakukan kebaikan seperti memberi makan orang yang kurang mampu, menyantuni anak yatim, dan membantu yang membutuhkan.
Bulan Ramadan merupakan waktu yang mustajab untuk berdoa karena Insya Allah akan dikabulkan oleh Allah SWT.
Begitupula dalam memberi nama kepada anak, karena nama adalah doa, maka dalam memberi nama kepada anak pada bulan Ramadan harus memiliki makna yang sangat indah, suci dan keberkahan.
Dilansir dari haibunda, berikut ini daftar nama bayi laki-laki yang lahir di bulan Ramadan beserta artinya, yang dapat menjadi inspirasi para calon orang tua.
- Cazim Abbas - berarti singa yang mampu mengontrol amarahnya
- Zayn Adnan - berarti surga yang menawan
- Alyan Zubayr - berarti tinggi dan kuat perkasa
- Amir Chamali - berarti pangeran yang menyediakan air
- Zoltan Abdullah - berarti penguasa yang suci/mulia
- Haaziq Cano - berarti cerdas, terampil dalam kehidupan
- Hadwan Careem - berarti pribadi baik yang tenang
- Hamdan Zarif - berarti anak yang memiliki akhlak terpuji dan humoris
- Jansher Hawwas - berarti yang bersemangat seperti singa
- Misdaq Jamaar - berarti orang yang jujur dalam bertutur dan juga tampan
- Mumtaz Jefferay - berarti seorang pendatang yang istimewa
- Musthafa Jeffey - berarti orang yang terpilih bersepakat dengan Tuhan
- Mirzai Camil - berarti kepuasan yang sempurna
- Murad Jalala - berarti yang berkeinginan mulia
- Ridwan Zafar - berarti yang berjaya dalam ridha Allah
Semoga daftar nama untuk bayi laki-laki ini dapat memberikan inspirasi dalam memilih nama yang istimewa dan memiliki makna mendalam untuk si kecil yang lahir di bulan Ramadan.
Selamat menyambut kehadiran sang buah hati dengan doa dan harapan yang tulus.
Tag: #berikut #referensi #nama #bayi #laki #laki #bernuansa #ramadan