Sophia Latjuba Bagikan Gerakan Yoga Sebelum Tidur, Warganet Malah Ngeluh: Baru Rebahan Langsung Gak Sadar
Sophia Latjuba. [Instagram]
17:17
10 Maret 2024

Sophia Latjuba Bagikan Gerakan Yoga Sebelum Tidur, Warganet Malah Ngeluh: Baru Rebahan Langsung Gak Sadar

Sophia Latjuba dikenal rutin berolahraga untuk menjaga tubuhnya tetap bugar. Tak heran kalau dirinya sering disebut awet muda meski usianya telah 53 tahun lantaran juga konsisten melakukan gaya hidup sehat. Yoga jadi salah satu olahraga yang rutin dia lakukan. 

Tidak hanya saat pagi atau malam hari, Sophia Latjuba rupanya juga terbiasa lakukan gerakan yoga pada waktu sebelum tidur. Ibu Eva Celia tersebut bahkan melakukannya di atas tempat tidur. Dia membagikan gerakan yoga sebelum tidur itu ke Instagram. 

Ada beberapa gerakan yang dia contohkan, setiap gerakan itu cukup dilakukan selama satu menit. Sebelum memulainya, Sophia Latjuba dalam posisi bersiap dengan duduk melipat kaki ke belakang bokong dan satu tangan disilangkan ke bahu, tangan lainnya memegang perut sambil mengatur nafas.

Setelah itu, mulai lakukan beberapa gerakan seperti child pose, butterfly pose, supine twist pose, streching, hip flexor strech, supino hero, dan fetal hero. Kemudian diakhiri dengan posisi semua sambil mengatur nafas.

Sophia Latjuba mengatakan kalau gerakan yoga itu membantunya untuk mencegah stres dan tetap tenang. 

"Releasing stress and tightness is a must for me before going to sleep — I promise it will only take a few minutes," kata Sophia Latjuba pada caption postingannya, dikutip Minggu (10/3/2024).

Meski gerakan yang dicontohkan Sophia Latjuba terbilang mudah dan tak sampai 10 menit untuk melakukannya, namun warganet rupanya tetap enggan melakukannya. Mantan kekasih Ariel Noah itu malah diejek oleh warganet lantaran terlalu repot padahal cukup dengan merebahkan tubuh untuk tidur.

"Halah... turu yo turu.. kom ruwet tenan," komentar warganet dengan akun @indrxxxxx.       

"Tante sophia streching sebelum tidur, kita makan indomie pake nasi," kata warganet @aulixxxxx.

"Mba, kyknya kli dah ngantuk, baru rebahan dah lgsg ga sadar deeh.. ga sempet lg ngelakuin itu semua," kelakar warganet @riaxxxxx. 

"Klo aku mau tdr kibas2 kasur, pastiin AC dah dingin angin gak terlalu kenceng, tarik selimut lalu menghayal, tau2 ilang," curhat akun @imdaxxxx. 

Editor: Bimo Aria Fundrika

Tag:  #sophia #latjuba #bagikan #gerakan #yoga #sebelum #tidur #warganet #malah #ngeluh #baru #rebahan #langsung #sadar

KOMENTAR