Politik Indonesia Lagi Panas, Ini 8 Arti Mimpi Kerusuhan
Ilustrasi kerusuhan (unsplash)
16:41
15 Februari 2024

Politik Indonesia Lagi Panas, Ini 8 Arti Mimpi Kerusuhan

Suhu politik Indonesia yang memanas bisa terbawa hingga alam bawah sadar, termasuk memicu mimpi kerusuhan yang menakutkan. Lalu, apa arti mimpi kerusuhan? Benarkah salah satu pertanda buruk?

Arti mimpi kerusuhan dipercaya sebagai salah satu tanda akan adanya nasib sial, bahkan pertengkaran yang memakan korban jiwa.

Berikut ini arti mimpi kerusuhan yang bisa menjawab rasa penasaranmu, melansir Mind Your Body Soul, Kamis (15/2/2024).

1. Masalah tidak terkendali

Jika kamu bermimpi tentang kerusuhan besar-besaran di tempat umum, ini artinya kamu sedang mengalami peristiwa atau masalah yang tidak bisa dikendalikan. Hal ini termasuk kamu juga sedang mengalami masalah emosional dan kepribadian yang tidak stabil.

2. Jangan terlibat pertengkaran

Arti mimpi kerusuhan di pedesaan mengandung pesan untuk menghindari perselisihan dan pertengkaran di tempat kerja. Sedangkan jika bermimpi kerusuhan aksi protes mahasiswa, ini bisa menjadi simbol agar kamu hati-hati dalam mendidik buah hati.

3. Merasa tidak puas

Arti mimpi kerusuhan juga menunjukkan kalau kamu sedang mengalami ketidakpuasan terhadap hal yang tidak disetujui. Ini juga menandakan bahwa kamu sedang tertekan oleh orang lain, sehingga kepribadianmu ikut berubah.

4. Merasa terjebak

Mimpi tentang kerusuhan juga bisa mencerminkan perasaan terjebak dalam kehidupan nyata. Kamu mungkin merasa seperti kehilangan kendali atas situasi atau tidak dapat mengendalikan lingkungan sekitar mereka.

5. Takut ketidakpastian

Kerusuhan dalam mimpi juga bisa mencerminkan ketakutan akan ketidakpastian atau kekhawatiran tentang masa depan. Kamu mungkin sedang merasa khawatir akan masa depan atau menghadapi keadaan yang tidak terkendali dalam kehidupan.

6. Ada perubahan drastis

Mimpi tentang kerusuhan bisa menjadi simbol tantangan besar atau perubahan mendadak dalam kehidupan nyata. Mungkin kamu sedang merasa tidak siap menghadapi situasi yang tidak terduga atau merasa terancam oleh perubahan yang akan datang.

7. Hubungan sedang konflik

Kerusuhan dalam mimpi juga bisa mencerminkan adanya konflik atau ketegangan dalam hubungan personal atau profesional dengan seseorang. Mungkin ada pertengkaran atau masalah yang belum terselesaikan yang mempengaruhi kedamaian.

8. Emosi tidak stabil

Mimpi tentang kerusuhan juga bisa mencerminkan ketegangan atau kekacauan emosional yang sedang dialami oleh si pemimpi. Mungkin ada konflik internal atau perasaan tidak aman yang mempengaruhi stabilitas emosionalmu.

Editor: Vania Rossa

Tag:  #politik #indonesia #lagi #panas #arti #mimpi #kerusuhan

KOMENTAR