Gemar Pakai Tas Mewah, Adik Kelas Selvi Ananda Bongkar Sifat Asli Istri Gibran di Kampus
Istri Gibran Rakabuming Raka, Selvi Ananda beberapa kali terlihat memakai tas mewah. Bukan hanya tas, menantu Presiden Joko Widodo itu juga sering kali mengenakan berbagai pernak-pernik mahal.
Hal ini membuat Selvi tak jarang dibandingkan dengan para istri capres atau cawapres lain. Salah satunya ketika pilihan fesyen Selvi dibandingkan dengan istri Ganjar Pranowo, Siti Atikoh.
Pada unggahan TikTok @andranew, tampak pemberitaan tentang berbedaan tentengan Selvi dan Siti Atikoh. Namun siapa sangka, seorang warganet yang mengaku adik kelas Selvi Ananda membongkar tabiat asli istri cawapres nomor urut 02 itu.
"Aku adik kelas Selvi, tahu banget gimana seoranh Selvi Ananda," tulis seorang warganet di kolom komentar tersebut.
Orang yang diduga adik kelas Selvi itu menyebutkan bahwa ibu Jan Ethes dulunya seorang pekerja keras dan bukan dari kalangan elit.
"Bukan kaya dari lahir. tapi dia benar-benar dari putri kampus terus jadi Putri Solo. Pubblic speaking sama bahasa Inggris nya juga bagus," ungkap akun tersebut.
"Perfeksionis iya, tapi dia juga bekerja keras untuk itu. Bahkan mbak Selvi kuliah sambil kerja juga lo dulu," imbuhnya.
Komentar adik kelas Selvi Ananda (TikTok)Warganet lain kemudian menimpali bahwa sebelum menikah Selvi sempat bekerja di stasiun tv daerah dan menjadi karyawan sebuah bank.
Diketahui bahwa Selvi Ananda sempat menempuh pendidikan di sekolah favorit di Surakarta. Selvi sendiri lulusan SMA Negeri 1 Surakarta.
Ibu dua orang anak itu kemudian melanjutkan pendidikannya di Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi AUB. Selvi menyelesaikan studinya selama empat tahun dari 2007-2022 hingga menjadi sarjana akuntansi.
Selama kuliah, Selvi Ananda dikenal sebagai mahasiswi yang aktif. Dia sempat menjadi pembawa acara (presenter) di sebuah stasiun televisi lokal yakni TATV (terang abadi televisi).
Tag: #gemar #pakai #mewah #adik #kelas #selvi #ananda #bongkar #sifat #asli #istri #gibran #kampus