Ingin Terlihat Lebih Muda dari Usia Saat Ini? Penuhilah Kebutuhan 5 Vitamin Ini dalam Tubuh Anda
5 suplemen vitamin yang akan membuat Anda terlihat jauh lebih muda daripada usia Anda./Pixabay
19:26
12 September 2024

Ingin Terlihat Lebih Muda dari Usia Saat Ini? Penuhilah Kebutuhan 5 Vitamin Ini dalam Tubuh Anda

Setiap orang pasti ingin terlihat selalu muda, bahkan saat usia mereka menunjukkan sebaliknya.

Namun, sebagian orang lainnya menganggap hal ini sebagai sesuatu yang mustahil.

Sebab, seiring bertambahnya usia kita, kerutan dan tanda penuaan lainnya pun perlahan muncul.

Selain makanan yang sehat dan olahraga yang baik, rupanya ada juga suplemen vitamin yang disebut-sebut dapat membuat seseorang tampak lebih muda dibandingkan dengan usianya.

Suplemen-suplemen vitamin ini dapat membantu merawat kulit wajah maupun tubuh seseorang yang mengkonsumsinya.

Saat kulit kita segar, sehat dan terawat, bukankah kita akan terlihat lebih muda dan fresh? Tentu saja.

Selain itu, kita juga akan semakin percaya diri dengan tampilan kita. Alhasil, kita pun akan semakin aktif dan terlihat seperti muda kembali.

Dilansir dari Website dr. Davin Lim, Kamis (12/9), berikut 5 suplemen vitamin yang akan membuat kulit wajah maupun tubuh Anda bersinar dan nampak sehat hingga Anda terlihat jauh lebih muda daripada usia Anda.

1. Vitamin A/retinoid/retinol

Vitamin A merupakan nutrisi yang berperan penting dalam menjaga kesehatan kulit.

Beberapa manfaat vitamin A bagi kulit, diantaranya sebagai anti penuaan dan pencegahan timbulnya jerawat.

2. Vitamin B/niacinamide

Niacinamide , yang juga dikenal sebagai vitamin B3, adalah vitamin yang larut dalam air dan memiliki beberapa manfaat bagi kulit.

Beberapa manfaat utama niacinamide bagi kulit diantaranya dapat mengurangi hiperpigmentasi, meminimalkan garis-garis halus dan kerutan.

Selain itu, vitamin B3 juga berfungsi untuk mengurangi peradangan, mengatur produksi sebum, meratakan warna kulit dan memperbaiki tekstur kulit secara keseluruhan.

Niacinamide dapat ditemukan dalam berbagai produk perawatan kulit, seperti serum, pelembab, dan masker, serta dapat digunakan sebagai bagian dari rutinitas perawatan kulit harian untuk membantu meningkatkan kesehatan dan penampilan kulit.

3. Vitamin E tokoferol

Tokoferol, yang juga dikenal sebagai vitamin E, adalah vitamin yang larut dalam lemak yang memiliki beberapa manfaat bagi kulit.

Beberapa manfaat utama tokoferol bagi kulit diantaranya, sebagai perlindungan antioksidan, pelembab, menenangkan dan menyejukkan kulit.

Selain itu, Tokoferol juga dapat memperbaiki tekstur kulit dan dapat digunakan sebagai perlindungan UV. Tokoferol dapat ditemukan dalam berbagai produk perawatan kulit, termasuk pelembab dan serum.

4. Vitamin C atau asam askorbat

Vitamin C, yang juga dikenal sebagai asam askorbat, adalah vitamin yang larut dalam air yang memiliki beberapa manfaat bagi kulit.

Beberapa manfaat utama vitamin C bagi kulit diantaranya memberikan perlindungan antioksidan, meningkatkan produksi kolagen, mencerahkan dan meratakan warna kulit, meningkatkan hidrasi kulit, dan mengurangi peradangan.

5. Vitamin K

Vitamin K adalah vitamin yang larut dalam lemak yang berperan penting dalam pembekuan darah dan kesehatan tulang. Vitamin ini juga memiliki beberapa manfaat untuk kulit.

Beberapa manfaat utama vitamin K untuk kulit, diantaranya mengurangi munculnya lingkaran hitam, mempercepat penyembuhan luka, mengurangi kemerahan, dan meningkatkan elastisitas kulit.

Editor: Hanny Suwindari

Tag:  #ingin #terlihat #lebih #muda #dari #usia #saat #penuhilah #kebutuhan #vitamin #dalam #tubuh #anda

KOMENTAR