Motaz Aziza Jurnalis Foto Palestina, Berpamitan Tinggalkan Gaza Melalui Media Sosial
Motaz azizah Jurnalis Palestina yang sedang melakukan liputan bersama rekanya di Gaza (Sumber Foto : X @azaizamotaz9)
13:54
24 Januari 2024

Motaz Aziza Jurnalis Foto Palestina, Berpamitan Tinggalkan Gaza Melalui Media Sosial

– pada Selasa (23/1) pukul 12.09 WIB, Jurnalis foto Palestina Motaz Aziza melalui media sosialnya mengunggah sebuah video yang berisikan kata pamitan untuk meninggalkan Gaza.

Dalam video yang diunggah berdurasi 1 menit 25 detik itu, dia mengungkapkan perasaannya yang berat untuk tinggalkan Gaza,Palestina yang merupakan kampung halamanya.

“ini terakhir kalinya anda akan melihat saya dengan rompi ini, saya telah memutuskan untuk mengungsi hari ini,” ucap Motaz.

Sambil menghela nafas berkali-kali, Motaz yang dalam video itu melepas rompi yang bertuliskan ‘Press’ dibantu dengan rekan-rekanya yang ada disana, ia juga mengungkapkan rasa terima kasihnya kepada rekan-rekanya sambil bersalaman dan berpelukan dengan diikuti rasa haru.

Dalam videonya tersebut juga disertai dengan caption tulisan yang berbunyi ‘jadi saya harus dievakuasi karena banyak alasan, kalian mungkin tahu beberapa tapi tidak semuanya, terimakasih atas semuanya, berdoalah untuk Gaza’.

Motaz juga mengatakan dalam videonya terhadap harapan agar bisa segera kembali ke Gaza untuk bisa membantu membangun Gaza kembali “semoga saya segera melangkah kesini lagi dan membangun Gaza kembali.”

Video unggahan Motaz itu menuai banjir ucapan Terimakasih dan juga ucapan semangat untuk dirinya.

Banyak yang memberikan dia hormat sebagai Pahlawan. Seperti komentar yang ditulis oleh akun X @falstinya1948 “Terimakasih atas semua yang telah kamu lakukan, kamu adalah suara yang sangat penting dalam menunjukkan kekejaman yang ada di Gaza kepada seluruh dunia, semoga kamu selalu aman dan dalam keadaan yang baik.”

Akun lain @biteme_suckas menuliskan “senang sekali melihat anda berkesempatan untuk keluar Insya Allah anda akan kembali ke Palestina yang Bebas.”

“Terimakasih atas kerja luar biasamu dalam mendokumentasikan genosida yang mengerikan ini, dunia akhirnya memahami proyek genosida zionis israel karena anda dan jurnalis pemberani lainnya,” tulis akun @iara_modarelli.

“aku tahu aka nada hari Dimana kamu bisa kembali ke Palestina yang Merdeka, terimakasih untuk semuanya tetap aman.” Kata akun @yoongipd

Pria berusia 24 tahun itu telah menarik banyak perhatian jutaan orang secara global saat dia mendokumentasikan dirinya menggunakan rompi press dan helm yang mempublikasikan kondisi selama perang di Gaza melalui akun media sosialnya.

Perang yang terjadi ini telah menewaskan lebih dari 25.000 orang di Gaza.

Sejak serangan 7 oktober 2023, di hari ke 107 Motaz baru bersedia untuk di evakuasi.

Motaz akan dievakuasi ke Qatar dengan menaiki pesawat militer milik Qatar di Bandara El Arish Mesir, namun dikutip dari Al Jazeera belum diketahui secara pasti bagaimana Motaz bisa meninggalkan Gaza atau mengapa dia di evakuasi.

Dalam Instagram Storynya Motaz mengungkapkan bahwa ini menjadi pertama kalinya dirinya naik pesawat.

“ini pertama kali naik pesawat militer, tidak sebenarnya ini pertama kalinya naik pesawat,” tulis Motaz.

Editor: Hanny Suwin

Tag:  #motaz #aziza #jurnalis #foto #palestina #berpamitan #tinggalkan #gaza #melalui #media #sosial

KOMENTAR