Pentingnya Olahraga Setelah Menderita Penyakit Stroke, Berikut 6 Alasannya, Salah Satunya Meningkatkan Kekuatan
Usai terserang stroke harus rajin berolahraga. (Freepik)
12:35
1 Oktober 2024

Pentingnya Olahraga Setelah Menderita Penyakit Stroke, Berikut 6 Alasannya, Salah Satunya Meningkatkan Kekuatan

- Berolahraga merupakan salah satu cara untuk melakukan pemulihan setelah menderita penyakit stroke. Namun, prosesnya memang cukup berat dan penuh tantangan.

Motivasi untuk olahraga sangat diperlukan agar penderita stroke terus konsisten untuk melakukannya. Sebenarnya, apa saja manfaat olahraga bagi orang yang telah menderita stroke?, terus baca artikel ini sebagaimana dilansir Exercise for Life.

1. Mencegah stroke kambuh kembali

Bagi mereka yang sudah pernah menderita penyakit stroke, mereka tidak akan pernah tahu kapan penyakit itu kambuh kembali. Melakukan latihan aerobik seperti berjalan, bersepeda, dan berenang dapat meningkatkan banyak fungsi fisiologis. Latihan tersebut juga dapat melihat peningkatan darah, denyut jantung saat istirahat, kadar kolesterol, dan lemak tubuh yang semuanya berkontribusi terhadap kambuhnya stroke.

2. Meningkatkan kemampuan berjalan

Menderita stroke memang dapat menurunkan kemampuan bagi penderitanya untuk berjalan dengan baik. Aktivitas fisik merupakan cara yang bisa diterapkan dan dapat mengurangi ketergantungan seseorang pada alat bantu jalan.

3. Membantu meningkatkan keseimbangan

Kemampuan keseimbangan dalam berdiri dan bergerak menjadi berkurang setelah sembuh dari stroke. Oleh karena itu, latihan penguatan dan keseimbangan dapat membantu mengembalikan keseimbangan agar tidak mudah terjatuh.

4. Meningkatkan kekuatan

Otot mulai tidak berfungsi dengan baik setelah mengalami stroke dan akan menyebabkan kelemahan di bagian tersebut. Latihan ketahanan dapat meningkatkan kekuatan otot dan memulihkan fungsi normal otot yang disebabkan oleh stroke.

5. Mengembalikan fungsi otak

Terdapat kerusakan otak yang bertanggung jawab atas fungsi fisik dan kognitif akibat mengalami stroke. Olahraga teratur dapat mengatasi hal tersebut karena bagian otak yang rusak dapat diperbaiki melalui proses plastisitas saraf.

6. Kualitas hidup meningkat

Setelah terserang stroke dan melakukan olahraga, manfaat yang didapatkan adalah meningkatnya persepsi individu terhadap kualitas hidup. Hal tersebut akan membuat hidup jauh lebih memuaskan dalam semua aspek kehidupan.

Selain berolahraga teratur, mencari fisiolog olahraga yang tepat juga penting. Mereka dapat memainkan peran dalam membantu individu mencapai tujuan tertentu sehingga program olahraga yang disesuaikan dapat dibuat untuk memenuhi kesehatan individu masing-masing.

Editor: Edy Pramana

Tag:  #pentingnya #olahraga #setelah #menderita #penyakit #stroke #berikut #alasannya #salah #satunya #meningkatkan #kekuatan

KOMENTAR