7 Rekomendasi Wisata dan Kuliner di Sekitar Stasiun MRT, Apa Saja?
- Kehadiran MRT Jakarta memudahkan masyarakat mengakses berbagai destinasi wisata dan kuliner di ibu kota.
Sejumlah lokasi populer bahkan berada dalam jarak jalan kaki dari stasiun, sehingga praktis dikunjungi sebelum atau sesudah beraktivitas.
Berikut rekomendasi wisata dan kuliner Jakarta yang hanya selangkah dari stasiun MRT:
1. Hutan Kota GBK (Stasiun MRT Istora Mandiri)
Suasana di Hutan Kota GBK, Selasa (28/3/2023)Hutan Kota GBK menjadi ruang terbuka hijau di kawasan Senayan yang kerap dimanfaatkan untuk olahraga dan bersantai.
Jalur pedestrian yang tertata membuat kawasan ini nyaman dikunjungi berbagai kalangan, terutama pada pagi dan sore hari.
Pilihan kuliner di sekitarnya cukup beragam, mulai dari Bude Koni Cantine di area GBK, restoran Hutan Kota by Plataran dengan menu Indonesia dan Barat, hingga Bakso Lapangan Tembak, Soto Kudus Senayan, Nasi Goreng Patal, dan ramen Hakata Ikkousha.
Lokasi dapat ditempuh sekitar 700 meter dari Stasiun MRT Istora Mandiri.
2. Blok M (Stasiun MRT Blok M)
Blok M Square, Sabtu (3/1/2026).Blok M dikenal sebagai kawasan kuliner yang selalu ramai. Dari Stasiun MRT Blok M BCA, pengunjung dapat berjalan kaki menuju berbagai titik kuliner.
Pada malam hari, Gulai Tikungan (Gultik) menjadi ikon yang nyaris tak pernah sepi.
Di Blok M Square atau Blok M Hub, tersedia pilihan legendaris seperti Mie Kangkung Kite dan Mie Ayam Dondon. Aksesnya sekitar 3–5 menit berjalan kaki dari stasiun.
3. M Bloc Space (Stasiun MRT Blok M)
Spot foto di bawah tulisan M Bloc Space yang menyala di malam hari. M Bloc Space memadukan ruang kreatif dengan kuliner dan kerap menjadi lokasi acara seni serta komunitas.
Pengunjung dapat menikmati makanan Nusantara di Kedai Tjikini dan Mbok Ndoro, atau menu internasional seperti steak Jepang di Tokyo Skipjack.
Untuk ngopi, Kopi Toko Djawa dan Titik Temu Coffee menjadi pilihan. Lokasi berjarak sekitar 700 meter dari Stasiun MRT Blok M BCA.
4. Little Tokyo Blok M (Stasiun MRT Blok M)
Little Tokyo di Blok M, Jakarta.Little Tokyo Blok M dikenal sebagai sentra kuliner Jepang di Jakarta Selatan. Deretan restoran dan izakaya ramai dikunjungi, terutama pada malam hari.
Beberapa restoran yang populer di antaranya Yuki Japanese Restaurant, Kira-Kira Ginza, dan Tori Hachi.
Suasana kawasan dengan papan nama berbahasa Jepang memberikan pengalaman bersantap yang khas.
Akses langsung dari Stasiun MRT Blok M BCA.
5. Urban Forest Cipete (Stasiun MRT Cipete Raya)
Salah Satu Restoran di Urban Forest, Cipete, Jakarta SelatanUrban Forest mengusung konsep ruang hijau dengan kafe dan area duduk terbuka, cocok untuk nongkrong atau bekerja santai.
Kawasan Cipete juga dikenal kaya pilihan kuliner, mulai dari Pagi Sore untuk masakan Padang, hingga kafe seperti Kopi Tuku, Pison Coffee, dan Twin House.
Lokasi dapat dijangkau dengan berjalan kaki sekitar 300 meter dari Stasiun MRT Cipete Raya.
6. Museum Basoeki Abdullah (Stasiun MRT Fatmawati)
Koleksi ribuan buku pribadi Basoeki di Museum Basoeki Abdullah. Museum Basoeki Abdullah menyimpan karya dan koleksi pribadi maestro seni lukis Indonesia.
Bangunan museum merupakan rumah pribadi Basoeki Abdullah yang telah direnovasi.
Selain lukisan, terdapat koleksi topeng, patung, wayang, hingga benda keseharian sang maestro.
Usai berkunjung, pengunjung dapat mencicipi kuliner di sekitar Fatmawati seperti Warung Bali Pak Gede atau Ayam Taliwang As’ad.
Lokasi ditempuh sekitar 10 menit berkendara dari Stasiun MRT Fatmawati.
7. JPO Phinisi (Stasiun MRT Bendungan Hilir)
Ilustrasi JPO Phinisi di Jakarta Pusat pada malam hari.JPO Phinisi di kawasan Sudirman menarik perhatian karena desainnya yang unik dan kerap dijadikan spot foto.
Lokasinya dapat dijangkau dengan berjalan kaki sekitar 300 meter dari Stasiun MRT Bendungan Hilir.
Pilihan kuliner di sekitarnya antara lain RM Surya, Bopet Mini, Sambal Setan Bu Mut, dan Gudeg Pejompongan.
8. Skydeck Bundaran HI (Stasiun MRT Bundaran HI)
Sejumlah warga mengunjungi sky deck saat pembukaan kembali Mal Sarinah di Jakarta, Senin (21/3/2022). Mal pertama di Indonesia tersebut kembali dibuka untuk umum setelah selesai direnovasi sejak 2020.Skydeck di Halte Transjakarta Bundaran HI menawarkan pemandangan pusat kota dari ketinggian dan menjadi lokasi favorit untuk berfoto.
Di sekitarnya terdapat kuliner legendaris seperti Nasi Goreng Kambing Kebon Sirih serta beragam pilihan makanan di kawasan Sarinah, termasuk Soto Betawi H. Mamat.
Aksesnya sekitar 900 meter berjalan kaki dari Stasiun MRT Bundaran HI.