Catat! Jadwal Event Jogjakarta September 2024, Cocok untuk Mengisi Long Weekendmu!
event Jogja September 2024 (http://visitingjogja.jogjaprov.go.id/)
06:42
16 September 2024

Catat! Jadwal Event Jogjakarta September 2024, Cocok untuk Mengisi Long Weekendmu!

Di bulan September 2024 ini, Jogja penuh dengan acara menarik yang sayang untuk dilewatkan, terutama saat long weekend.

Melansir dari visitingjogja.jogjaprov.go.id berikut beberapa agenda yang bisa kamu pertimbangkan!

  1. Outdoor Lifestyle Festival Indonesia 2024

Buat kamu yang suka dengan aktivitas outdoor, festival ini bisa jadi pilihan yang pas untuk kamu datangi! Perpaduan antara brand outdoor, konser musik, dan edutainment menjadikan acara ini sangat hidup.

Kamu bisa menikmati exhibition, talkshow, adventure show, giveaway, dan konser musik dengan dihadiri musisi ternama, lho! Jadi yuk segera catat tanggalnya.

  • Tanggal: 12 - 15 September 2024

  • Lokasi: Jogja Expo Center

 

  1. Jogja Spoor Festival 2024

Jogja Spoor Festival 2024 adalah event kereta api dengan berbagai kegiatan menarik yang bisa kamu datangi. Akan ada berbagai macam lomba berhadiah, mini bioskop dan masih banyak lainnya yang bisa kamu ikuti selama dua hari!

Tour kereta api diesel, workshop, lomba mewarnai, bazar ekonomi kreatif, hingga pentas seni budaya yang akan menambah warna bagi kamu pecinta KAI. Jadi, kosongkan jadwal dan catat tanggalnya!

  • Tanggal: 21-22 September 2024

  • Lokasi: Stasiun Tugu

 

  1. Pasar Lawas Mataram 2024

Kembali hadir dengan mengusung tema “Tepung-Srawung-Dunung”, Pasar Lawas Mataram 2024 siap menemani september kamu!

Festival ini menyuguhkan berbagai kuliner legendaris dibalut dengan suasana nostalgia kenangan manis. Bagi kamu penikmat hidangan lawas, acara ini kiranya sayang untuk dilewatkan begitu saja!

  • Tanggal: 20-22 September 2024

  • Lokasi: Masjid Gedhe Mataram Kotagede (Alun-Alun Utara)

 

  1. Cross Over Hobbies

Melansir dari akun Instagram resmi @SlemanCityHall, acara Cross Over Hobbies merupakan event pameran yang menampilkan berbagai hobi dan kegiatan kreatif.

Di sini, kamu bisa menemukan berbagai booth yang mungkin akan cocok dengan hobimu seperti model kit, action figure, board games, handicraft, tanaman hias, bahkan koleksi hewan dan masih banyak lagi.

Workshop dan kompetisi juga bisa kamu ikuti di event Cross Over Hobbies ini, lho! Jadi yuk melipir sejenak dan luangkan waktu untuk hobi kamu tercinta itu!

  • Tanggal: 14-22 September 2024

  • Lokasi: Sleman City Hall (Atrium Rama GF)

Jadi, mana yang menarik perhatianmu? Semoga kamu menikmati long weekend di Jogja dengan penuh keseruan! ***

Editor: Novia Tri Astuti

Tag:  #catat #jadwal #event #jogjakarta #september #2024 #cocok #untuk #mengisi #long #weekendmu

KOMENTAR