Hasil Napoli Vs Fiorentina 2-1: Sang Permata Antonio Vergara
- Antonio Vergara kembali menunjukkan sihirnya. Permata baru Napoli itu mencetak gol yang membantu timnya menang 2-1 atas Fiorentina.
Pertandingan pekan ke-23 Liga Italia 2025-2026 Napoli vs Fiorentina digelar di Stadion Diego Armando Maradona, Sabtu (31/1/2026) atau Minggu (1/2/2026) dini hari WIB.
Napoli yang pada tengah pekan silam tersingkir dari Liga Champions 2025-2026 usai kalah 2-3 dari Chelsea di kandang sendiri, mampu bangkit.
Kekalahan dari Chelsea tersebut tak melulu menyisakan kepahitan bagi Napoli. Pada laga tengah pekan silam, publik Diego Armando Maradona bisa menyaksikan gol indah Antonio Vergara.
Baca juga: Antonio Conte Salahkan Jadwal Usai Napoli Tersingkir dari Liga Champions
Siapa Antonio Vergara? Antonio Vergara merupakan pemain asli binaan Napoli yang belakangan diandalkan sang pelatih Antonio Conte setelah badai cedera melanda tim.
Lantaran tak punya banyak pilihan di lini serang, Conte memberikan ruang kepada Antonio Vergara yang tiga tahun lalu masih mentas di Serie C bersama Pro Vercelli.
Vergara Cetak Gol Lagi untuk Napoli
Antonio Vergara menjawab tuntas kepercayaan dari Conte. Usai menjebol gawang Chelsea, Vergara masuk papan skor lagi ketika bersua Fiorentina.
Golnya pada menit ke-11 membuka jalan kemenangan Napoli atas Fiorentina. Memanfaatkan kerja bagus Rasmus Hojlund, Vergara lolos dan meninggalkan pemain-pemain Fiorentina yang mengawalnya.
Pesepak bola 23 tahun tersebut kemudian menaklukkan kiper Fiorentina, David de Gea, dengan sebuah sepakan menyusur tanah.
Baca juga: Kata Liam Rosenior Usai Napoli vs Chelsea, Syukuri Adanya Cole Palmer
Napoli kemudian nyaris menggandakan keunggulan pada menit ke-23, setelah terjadi kemelut akibat upaya Rasmus Hojlund menyambut operan Miguel Gutierrez. Pietro Comuzzo nyaris menjaringkan bola ke gawangnya sendiri, tapi tiang menyelamatkannya.
Selang dua menit, ganti Fiorentina mengancam via tandukan Roberto Piccoli yang masih bisa ditepis Alex Meret. Bola tepisan Meret kemudian mengenai tiang gawang.
Meret juga menunjukkan refleks apik ketika ia membendung sundulan jarak dekat Albert Gudmundsson. Napoli pun bisa menjaga keunggulan sampai masa rehat.
Miguel Gutierrez Gandakan Keunggulan Partenopei
Napoli hanya butuh empat menit setelah jeda untuk menajamkan keunggulan atas Fiorentina.
Miguel Gutierrez mampu menggocek Robin Gosens dan menempatkan bola ke arah tiang jauh. David de Gea tak berdaya dan harus kembali memungut bola dari gawangnya.
Fiorentina lalu memberikan balasan pada menit ke-57 lewat rekrutan baru mereka di bursa transfer Januari, Manor Solomon.
Solomon menyodok masuk bola muntah hasil tembakan Roberto Piccoli yang diselamatkan Alex Meret.
Fiorentina kemudian mengancam lagi melalui sang striker, Moise Kean. Aksi Meret mencegah Fiorentina menciptakan gol penyama kedudukan.
Pada masa injury time, Fiorentina, memiliki kans bagus menyamakan skor via sontekan Roberto Piccoli. Cuma, upaya itu masih melebar.
Napoli pun menutup laga dengan kemenangan 2-1 atas Fiorentina. Berkat hasil ini, Napoli (46 poin) sementara berhak naik ke peringkat tiga klasemen Liga Italia 2025-2026, menggeser AS Roma (43).
Susunan Pemain Napoli vs Fiorentina
Napoli (3-4-2-1): 1-Meret; 22-Di Lorenzo (17-Olivera 30'), 5-Juan Jesus, 4-Buongiorno; 3-Guitierrez, 68-Lobotka, 8-McTominay, 37-Spinazzola; 26-Vergara (23-Giovane 84'), 20-Elmas; 19-Hojlund.
Pelatih: Antonio Conte.
Fiorentina (4-1-4-1): 43-De Gea; 2-Dodo, 15-Comuzzo, 5-Pongracic, 21-Gosens (6-Ranieri 70'); 44-Fagioli; 19-Solomon (65-Parisi 70'), 80-Fabbian (8-Madragora 46'), 4-Brescianini (20-Kean 70'), 10-Gudmundsson (22-Fazzini 79'); 91-Piccoli.
Pelatih: Paolo Vanoli.
Tag: #hasil #napoli #fiorentina #sang #permata #antonio #vergara