Vivo V40 Pro Muncul di Situs Sertifikasi, Penerus V30 Pro
Vivo V30 Pro, generasi sebelum Vivo V40 Pro. [Dok. Vivo Indonesia]
12:56
9 Mei 2024

Vivo V40 Pro Muncul di Situs Sertifikasi, Penerus V30 Pro

Vivo V30 Pro resmi meluncur ke publik dengan menyasar segmen menengah premium pada Februari lalu. Perusahaan kini sudah menyiapkan generasi penerus yaitu Vivo V40 Pro.

Hadirnya Vivo V40 Pro tersebut kemungkinan bukan berdasarkan siklus tahunan melainkan pola 6 atau 7 bulan. Menurut laporan dari MySmartPrice, Vivo V40 Pro telah terdaftar di situs web milik operator telekomunikasi Inggris, EE.

Berdasarkan laman resmi EE, HP Vivo V40 Pro hadir dengan nomor model V2347. Belum terdapat rincian fitur Vivo V40 Pro melainkan hanya konektivitas NFC saja. Perusahaan mungkin akan melewatkan seri Vivo V31 atau Vivo V33. Ini berarti mereka langsung merilis Vivo V40 usai Vivo V30 series.

Vivo V40 sendiri bakal terdiri dari Vivo V40, Vivo V40 Pro, Vivo V40 SE, dan Vivo V40 Lite. Situs sertifikasi di EE mengungkap bahwa Vivo V40 Pro mempunyai dua varian yaitu dengan NFC atau tanpa NFC.

HP Vivo V40 Pro diprediksi debut pada kuartal ketiga 2024 (antara Juli hingga September tahun ini). Sebagai pengingat, Vivo V30 series hadir ke Indonesia pada Februari 2024.

Vivo V40 Pro lolos sertifikasi. (EE via MySmartPrice)Vivo V40 Pro lolos sertifikasi. (EE via MySmartPrice)

Smartphone ini merupakan seri V pertama Vivo dengan lensa Zeiss. Vivo V30 Pro mengandalkan chipset Dimensity 8200 dengan RAM 12 GB dan penyimpanan internal 512 GB. Harga smartphone saat debut mencapai Rp 8.999.000.

Soal optik, Vivo V30 Pro memiliki sensor utama Sony IMX920 50 MP dengan optimasi Zeiss, sensor potret Sony IMX816 50 MP, dan lensa ultrawide 50 MP.

Punch-hole bagian depan digunakan sebagai tempat kamera selfie 50 MP. Mengingat generasi pendahulu menonjolkan fitur kamera, Vivo V40 Pro kemungkinan besar juga mengikuti jejak serupa. Bocoran terkait spesifikasi Vivo V30 Pro diharapkan dapat muncul dalam beberapa minggu ke depan.

Editor: Rezza Dwi Rachmanta

Tag:  #vivo #muncul #situs #sertifikasi #penerus

KOMENTAR