Samsung Galaxy M55 Siap Rilis, Harga Samsung Galaxy M54 5G Turun Sejutaan
Samsung Galaxy M55 5G sudah lolos sertifikasi dan muncul di Geekbench beberapa waktu lalu. Menjelang perilisan, harga Samsung Galaxy M54 5G turun signifikan.
Sebagai informasi, Samsung Galaxy M54 meluncur pertama kali ke Indonesia pada tahun lalu dengan harga Rp 6 jutaan. Namun Samsung Galaxy M54 kini bisa dibeli dengan harga Rp 5 jutaan saja.
Galaxy M54 mengalami penurunan signifikan mengingat generasi penerus yaitu Galaxy M55 siap meluncur. Kabar peluncuran Galaxy M55 semakin mencuat karena perangkat sudah lolos sertifikasi di berbagai lembaga resmi termasuk BIS, FCC, hingga platform Google Play Console.
HP Samsung Galaxy M55 5G memiliki prosesor dengan kode nama SM7450. CPU-nya terdiri dari empat core Kryo 770 (2.4 GHz) dan empat core Kyro 770 (1.8 GHz). Google Play Console menyebutkan bahwa chipset Galaxy M55 5G mengemas GPU Adreno 644.
Deskripsi chipset mengarah pada Snapdragon 7 Gen 1. Ini termasuk peningkatan dibanding Samsung Exynos 1380 milik Galaxy M54 5G. Kembali membahas Galaxy M54, smartphone ini membawa sejumlah fitur menarik di kelas midrange.
Samsung Galaxy M54 5G. [Suara.com/Dicky Prastya]Perangkat mengusung layar Super AMOLED 6,7 inci beresolusi Full HD Plus (1080 x 2400 piksel) dengan refresh rate 120 Hz. Layarnya sudah dilengkapi dengan lapisan pelindung Corning Gorilla Glass 5.
Memori lega, kamera OIS, baterai jumbo, dan layar Super AMOLED Plus menjadi nilai lebih bagi perangkat. Untuk urusan optik, HP Samsung Galaxy M54 5G memiliki tiga kamera belakang berkonfigurasi 108 MP (OIS, f/1.8) + 8 MP (ultrawide, f/2.2) + 2 MP (makro). Punch-hole pada layar digunakan sebagai tempat kamera selfie 32 MP.
Update Harga Samsung Galaxy M54 5G
Penampakan Samsung Galaxy M55 5G. (X/@stufflistings)Pantauan melalui Samsung Official Store di Shopee dan Lazada, harga Samsung Galaxy M54 5G dibanderol sebesar Rp 5.399.000. Terdapat penurunan Rp 1.150.000 dibanding banderol harga normal pada tahun lalu.
Sebagai informasi, Samsung Galaxy M54 5G debut dengan harga Rp 6.499.000 pada November 2023. Usai Galaxy M55 meluncur, harga Samsung Galaxy M54 kemungkinan dapat mengalami penurunan lagi.
Spesifikasi Samsung Galaxy M54 5G
- Sistem Operasi: Android 13, One UI 5.1
- Chipset: Samsung Exynos 1380 (5G)
- CPU: Octa-core (4x2.4 GHz Cortex-A78 & 4x2.0 GHz Cortex-A55)
- GPU: Mali-G68 MP5
- RAM: 8 GB
- Memori Internal: 256 GB
- Layar Utama: Super AMOLED Plus 6,7 inci, 120 Hz, 1080 x 2400 piksel, Corning Gorilla Glass 5
- Kamera Utama: 108 MP f/1.8 OIS + 8 MP f/2.2 ultrawide + 2 MP f/2.4 macro
- Kamera Selfie: 32 MP f/2.2
- Baterai: 6.000 mAh (fast charging 25 W)
- Konektivitas: USB Type-C, Wi-Fi 802.11, Bluetooth 5.2, NFC
- Slot memori eksternal: MicroSD hybrid dual SIM
- Audio 3.5 mm: Tidak ada
- Jaringan: Dual SIM (Nano-SIM, dual stand-by), Dual Nano-SIM Card hybrid MicroSD
- Dimensi terbuka: 164,9 x 77,3 x 8,4 mm
- Berat: 199 gram
- Warna: Dark Blue, Silver
Itulah tadi update harga Samsung Galaxy M54 5G periode Maret 2024, tertarik membeli HP midrange satu ini?
Tag: #samsung #galaxy #siap #rilis #harga #samsung #galaxy #turun #sejutaan