Cara Download Update HyperOS Terbaru Xiaomi Server Indonesia
Ilustrasi HyperOS. [Dok. Xiaomi Indonesia]
17:48
24 Februari 2024

Cara Download Update HyperOS Terbaru Xiaomi Server Indonesia

Xiaomi telah memperkenalkan sistem operasi terbarunya, HyperOS, yang juga tersedia untuk sub-merek Redmi dan Poco.

HyperOS pada akhirnya di berbagai perangkat secara berkelompok. Artinya, tidak semua pengguna akan mendapatkan update HyperOS di saat yang sama.

Umumnya, file unduh HyperOS dibagi per wilayah, seperti global maupun Eropa. Pengguna di Indonesia juga dapat mengunduh pembaruan HyperOS terbaru untuk perangkat Xiaomi dan Redmi.

Pastikan pengguna telah memeriksa nama kode perangkat dan mencocokkannya dengan unduhan yang tersedia. Berikut ini tautan untuk download update HyperOS terbaru untuk wilayah Indonesia dan global:

Spesifikasi dan harga Xiaomi 13T yang resmi meluncur di Indonesia. [Suara.com/Dicky Prastya]Xiaomi 13T yang resmi meluncur di Indonesia. [Suara.com/Dicky Prastya]

Cara instal pembaruan HyperOS

Jika pengguna melakukan pembaruan menggunakan metode Choose Update Package, ikuti langkah-langkah di bawah ini:

  • Unduh ROM HyperOS untuk perangkat pengguna.
  • Buka Settings dan klik About.
  • Ketuk opsi MIUI Version, lalu klik ikon pengaturan di pojok kanan atas.
  • Pilih Choose Update Package dan pilih file yang telah diunduh.
  • Berikan waktu hingga proses verifikasi file selesai.
  • Ponsel pengguna akan restart beberapa kali.

Itulah cara download dan tautan untuk mengunduh update HyperOS Xiaomi, Redmi, dan Poco server Indonesia dan global.

Editor: Lintang Siltya Utami

Tag:  #cara #download #update #hyperos #terbaru #xiaomi #server #indonesia

KOMENTAR