Siap Saingi Rolls-Royce dan Bentley, Toyota Masuk Segmen Ultrapremium melalui Brand Century
Panggung Japan Mobility Show (JMS) 2025 menjadi saksi lahirnya babak baru dalam sejarah otomotif Jepang. Setelah lebih dari setengah abad dikenal sebagai mobil paling mewah yang pernah diproduksi negeri sakura, Century kini resmi bertransformasi menjadi merek independen, sejajar dengan Lexus, bahkan ditempatkan di segmen yang lebih tinggi.
Dalam momen bersejarah itu, Akio Toyoda, Chairman Toyota Motor Corporation, menegaskan arah baru Century. “Kebanggaan Jepang. Saya percaya Century diciptakan untuk memenuhi peran itu,” ujarnya di sela peluncuran model terbarunya di Tokyo Big Sight, Rabu (29/10).
Langkah Toyota memisahkan Century dari payung induknya bukan tanpa alasan. Brand ini kini disiapkan untuk menembus pasar ultrapremium, berhadapan langsung dengan nama-nama besar seperti Rolls-Royce dan Bentley. Dengan strategi tersebut, Toyota berharap Century mampu membawa semangat dan filosofi tinggi mobilitas Jepang ke panggung dunia.
Century Coupe, sebagai mobil yang dihadirkan di booth Century, merupakan mobil konsep dua pintu yang menjadi interpretasi modern dari kemewahan klasik Jepang. Desainnya menonjol dengan bodi berproporsi besar namun hanya memiliki dua kursi, menciptakan kesan eksklusif yang ekstrem. Desain Century Coupe disebut mengambil inspirasi dari gaya elegan mobil-mobil Eropa, terutama Bentley, namun tetap mempertahankan filosofi keanggunan khas Jepang, tenang, presisi, dan penuh simbolisme.
Sorotan terbesar jatuh pada tampilannya memukau. Warna oranye menyala yang mereka sebut sebagai unique amber shade, konon warna kilau mewah itu hasil dari 60 lapisan cat. Meski tampak seperti karya seni yang siap jalan, model ini masih berstatus konsep, dan Toyota belum membuka informasi mengenai spesifikasi teknis maupun jadwal produksinya.
Meski penampilan luar Century Coupe mencuri perhatian, interiornya masih menyimpan banyak misteri. Toyota belum menampilkan kabin mobil secara terbuka di JMS 2025. Namun bocoran yang beredar menyebutkan interiornya sarat kemewahan dan material terbaik.
Salah satu elemen yang menarik adalah konfigurasi kursi diagonal, di mana posisi pengemudi dan penumpang tidak sejajar seperti biasanya. Pengaturan ini diyakini diciptakan untuk menghadirkan ruang dan kenyamanan personal yang belum pernah ada di mobil lain. Selain itu, kabin dikabarkan dilengkapi dengan instrumen digital futuristik, lingkar kemudi unik, dan jam analog klasik di tengah dasbor, sentuhan tradisi yang memperkuat karakter timeless dari Century.
Selain varian Coupe, Toyota juga memperkenalkan empat model Century lainnya, meliputi dua sedan dengan pembaruan desain, satu model SUV Century, dan versi GR dengan pendekatan performa tinggi. Langkah ini memperlihatkan keseriusan Toyota dalam menempatkan Century sebagai puncak piramida produk mereka. (*)
Tag: #siap #saingi #rolls #royce #bentley #toyota #masuk #segmen #ultrapremium #melalui #brand #century