Cara Mematikan Aplikasi di Latar Belakang iPhone dengan Mudah dan Praktis
- Pengguna kiranya perlu mengetahui beberapa panduan untuk mengatasi masalah yang sering terjadi di iPhone. Salah satunya seperti cara mematikan aplikasi yang berjalan di latar belakang iPhone.
Cara menghentikan aplikasi latar belakang itu berguna untuk mengatasi masalah aplikasi di iPhone tiba-tiba macet atau tidak berfungsi secara normal. Aplikasi yang baru dipakai di iPhone biasanya bakal ditempatkan dulu di halaman latar belakang atau background.
Aplikasi yang terdapat di halaman background sebenarnya dapat mempercepat pengguna untuk mengakses aplikasi. iPhone bisa memuat aplikasi background dengan lebih cepat tanpa loading dari awal.
Akan tetapi, saat aplikasi mengalami gangguan, aplikasi bisa ditutup secara total dengan menonaktifkan aplikasi yang berjalan di halaman background. Setelah itu, pengguna bisa meluncurkan aplikasi kembali.
Menutup aplikasi background dan membukanya kembali dapat menyegarkan sistem aplikasi yang mengalami gangguan. Lantaran berguna, pengguna kiranya perlu mengetahui cara mematikan aplikasi yang berjalan di latar belakang iPhone.
Lantas, bagaimana cara mematikan aplikasi yang berjalan di latar belakang iPhone? Jika tertarik untuk mengetahui lebih lanjut, silakan simak penjelasan di bawah ini mengenai cara mematikan aplikasi backround di iPhone dengan mudah dan praktis.
Cara mematikan aplikasi yang berjalan di latar belakang iPhone
Cara menghentikan aplikasi latar belakang di iPhone itu pada dasarnya cukup mudah. Pengguna hanya perlu membuka halaman latar belakang di iPhone dan mematikan aplikasi yang mengalami gangguan.
Adapun penjelasan yang lebih detail mengenai cara mematikan aplikasi yang berjalan di latar belakang iPhone adalah sebagai berikut:
- Buka halaman latar belakang di iPhone. Cara membuka halaman latar belakang di iPhone memiliki perbedaan antara di model iPhone Touch ID dan iPhone Face ID.
- Untuk membuka halaman latar belakang di iPhone Touch ID, pengguna dapat menekan tombol Home dua kali.
- Untuk membuka halaman latar belakang di iPhone Face ID, pengguna dapat mengusap layar ujung bawah ke atas.
- Setelah halaman latar belakang terbuka, cari aplikasi yang mengalami gangguan.
- Kemudian, matikan aplikasi tersebut dengan mengusapnya ke atas.
Cukup mudah bukan cara mematikan aplikasi latar belakang? Dengan cara di atas, pengguna tak perlu bingung lagi ketika terdapat aplikasi di iPhone yang tidak berjalan dengan normal atau tengah mengalami gangguan.
Pengguna bisa secara mudah menyegarkan sistem aplikasinya kembali dengan mematikan aplikasi di latar belakang iPhone. Demikianlah penjelasan mengenai cara mematikan aplikasi yang berjalan di latar belakang iPhone dengan mudah dan praktis, semoga bermanfaat.
Dapatkan update berita teknologi dan gadget pilihan setiap hari. Mari bergabung di Kanal WhatsApp KompasTekno. Caranya klik link https://whatsapp.com/channel/0029VaCVYKk89ine5YSjZh1a. Anda harus install aplikasi WhatsApp terlebih dulu di ponsel.
Tag: #cara #mematikan #aplikasi #latar #belakang #iphone #dengan #mudah #praktis