3 Klub Belgia yang Cocok untuk Nathan Tjoe-A-On
Nasib Nathan Tjoe-A-On bersama Swansea City tidak semulus yang dibayangkan, setengah tahun kembali dari masa pinjaman belum juga tampil maksimal.
Nathan Tjoe-A-On kembali memperkuat Swansea City sejak Juni 2024 lalu, tetapi sosoknya masih belum mendapat menit bermain yang layak.
Bek kiri Timnas Indonesia itu dibeli Swansea dari Exelsior pada Agustus 2023, tetapi sempat dipinjamkan ke SC Heerenveen pada Januari 2024.
Sejak kembali dari masa pinjaman, Nathan baru mencatatkan tiga pertandingan di laga kompetitif yang dilakoni The Swan.
Sekali di divisi Championsip dengan durasi dua menit, kemudian dua kali bertanding di Piala Liga atau Carabao Cup dengan durasi 69 menit.
Melihat nasib Nathan ini bisa dikatakan lebih baik dari dua rekannya di Timnas Indonesia, Sandy Walsh dan Shayne Pattynama.
Shayne meski hanya bermain di kasta kedua Liga Belgia di musim ini telah mencatatkan 12 pertandingan di liga bersama KAS Eupen.
Sementara itu Sandy Walsh memainkan enam pertandingan di liga bersama KV Mechelen, tak pelak Nathan bisa lebih baik dari itu jika merumput di Belgia.
Lantas klub mana yang cocok jadi pelabuhan baru Nathan di Liga Belgia? berikut ini di antaranya klub yang berpotensi diperkuatnya.
1. FC Dender
Ragnar Oratmangoen diperkenalkan sebagai pemain baru klub kasta teratas Liga Belgia, FC Dender. [Dok. FC Dender]Menyusul Ragnar Oratmangoen, Nathan bisa memperkuat FC Dender, klub Belgia yang dimiliki oleh orang Indonesia.
FC Dender saat ini berada di peringkat ke-9 klasemen Liga Belgia 2024, orang dalam bisa mempermudah Nathan kesana.
Meski begitu, menjadi tantangan sendiri bagi Nathan, apakah ia bisa membuktikan kualitas terbaiknya di klub tersebut.
2. Zulte Waregem
Sandy Walsh saat masih berseragam SV Zulte Waregem. [AFP]Zulte Waregem saat ini menjadi pemuncak klasemen kompetisi kasta kedua Liga Belgia, Challenger Pro, musim 2024-2025.
Kualitas Nathan saat ini bisa diuji bersama Waregem, tentunya agen sang pemain harus bisa meyakinkan lebih dulu.
Bukan tak mungkin Nathan justru bisa berkembang bersama Zulte Waregem, apalagi klub ini berpotensi promosi di akhir musim ini.
3. KV Mechelen
Sandy Walsh saat membela klubnya (dok. KV Mechelen)KV Mechelen merupakan klub yang saat ini diperkuat Sandy Walsh, dan berada di papan bawah klasemen Liga Belanda, tepatnya di peringkat ke-10.
Klub ini menerapkan skema tiga bek, sehingga Nathan bisa dimainkan menjadi gelandang bertahan atau bek sayap menyerang.
Nathan mampu mengeksplore kemampuannya bersama klub ini, jika ia bisa bergabung dengan KV Mechelen nantinya.
Kontributor: Eko